26.5 C
Manokwari
Selasa, November 26, 2024
26.5 C
Manokwari
More

    Bupati Manokwari Lantik Delapan Kepala Distrik Baru setelah Pemekaran

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Bupati Manokwari, Hermus Indou, melantik delapan kepala distrik di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manokwari, Kamis (21/12/2023), di Sasana Karya Kantor Bupati Manokwari.

    Dari 8 distrik yang dilantik, 5 distrik merupakan distrik yang baru dimekarkan tahun ini, yaitu Masni Utara, Moruj Mega, Aimasi, Mokwam, Wasirawi.

    Baca juga:  Bupati Manokwari Salurkan Bantuan Rp667 Juta kepada Korban Bencana 2022

    Adapun mereka yang dilantik, yakni Muhamad Ali Syamsul (Masni), Markus Mandacan (Masni Utara), Yustinus Dowansiba (Moruj Mega), Simon Meidodga (Wasirawi), Septer Wonggor (Mokwam), Andarias Sayori (Prafi), Amos Rumsayor (Manokwari Timur), dan Slamet Sudaryono (Aimasi).

    Usai pelantikan, Hermus berpesan agar masyarakat menerima kepala distrik yang baru dilantik. “Siapa pun yang dilantik masyarakat harus menerima. Jangan ada persoalan yang muncul setelah pelantikan ini. Pelantikan ini juga setelah adanya pemekaran lima distrik baru di Manokwari, yaitu Masni Utara, Moruj Mega, Aimasi, Mokwam dan Wasirawi,” katanya.

    Baca juga:  Kasus Korupsi Dana Hibah Kongres Pemuda Katolik 2021, Aloysius Siep Bantah Terlibat

    Hermus juga menyampaikan bahwa kepala distrik dapat menyelesaikan persoalan yang ada di masyarakat karena menjadi garda terdepan dalam memberikan pelayanan ke masyarakat.

    Baca juga:  Hermus-Waterpauw Letakkan Batu Pertama, Pasar Sentral Sanggeng Ditarget Rampung Pertengahan 2024

    Ia juga mengingatkan bahwa untuk administrasi pemilu, distrik baru masih menjadi bagian dari distrik induknya. “Meskipun sudah ada distrik baru, namun untuk kepemiluan masih menempel pada distrik induk,” ujarnya. (LP3/Red)

    Latest articles

    Tak Terima C-Pemberitahuan, Ratusan Warga Perumahan Sowi Gunung Terancam tak Bisa...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ratusan Warga di Perumahan Sowi Gunung, Kabupaten Manokwari, Papua Barat terancam hak tidak dapat memberikan hak pilihnya di Pilkada 27 November 2024....

    HERO Rampungkan LPPDK dan Tutup RKDK

    More like this

    Tak Terima C-Pemberitahuan, Ratusan Warga Perumahan Sowi Gunung Terancam tak Bisa Mencoblos

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ratusan Warga di Perumahan Sowi Gunung, Kabupaten Manokwari, Papua Barat terancam hak...

    Momentum HGN di Raja Ampat, AFU Sebut Guru Pahlawan Sejati

    WAISAI, linkpapua.com- Bupati Raja Ampat Abdul Faris Umlati (AFU) memimpin upacara peringatan Hari Guru...

    SKK Migas-KKKS GOKPL Gulirkan Program Kesehatan di Bintuni, Beri Pelatihan Bagi Perawat   

    TELUK BINTUNI, Linkpapua.com– SKK Migas-KKKS Genting Oil Kasuri Pte. Ltd. (GOKPL) berkolaborasi dengan Dinas...