28.6 C
Manokwari
Jumat, Mei 3, 2024
28.6 C
Manokwari
More

    Pendaftaran Bacaleg Manokwari Kelar, KPU Mulai Tahap Verifikasi Dokumen

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Pendaftaran bakal calon anggota legislatif (bacaleg) dari 18 partai politik sudah kelar sejak Minggu 14 Mei 2023. KPU Manokwari selanjutnya akan pmemulai tahapan verifikasi dokumen.

    “Partai politik peserta pemilu tingkat nasional ada 18 partai dan sampai dengan hari terakhir pendaftaran bakal calon anggota DPRD partai politik peserta Pemilu 2024 sudah hadir ke KPU dan sudah mendaftarkan bakal calon anggota,” kata Ketua KPU Manokwari Applena Rumaikeuw, Selasa (16/5/2023).

    Baca juga:  KPU Teluk Bintuni Siap Hadapi Gugatan Pileg, Digelar 3 Mei

    Dikatakannya, KPU selanjutnya akan melakukan verifikasi dokumen yang telah diajukan oleh masing-masing partai. Setelah penutupan dilakukan penelitian atau verifikasi dokumen persyaratan bakal calon.

    Baca juga:  Sidang Praperadilan Tersangka Korupsi Selviana Wanma Digelar 22 September

    “Itu ada dua kategori yang digunakan untuk penilaian atau penelitian. Yaitu yang pertama kebenaran dokumen persyaratan dan juga keabsahan dokumen persyaratan,” terang dia

    Ditambahkan Applena, untuk Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora), telah diterbitkan surat edaran dari KPU RI dengan memberikan waktu 2 x 24 jam untuk menyelesaikan upload dokumen-dokumen ke data silon KPU.

    Baca juga:  Ombudsman Rilis Predikat Pelayanan Publik Papua Barat: 3 Kabupaten Zona Merah

    “Sesuai Surat KPU RI diberikan waktu untuk menyelesaikan proses upload dokumen ke aplikasi Silon. Persoalan ini dialami partai Gelora di seluruh Indonesia. Untuk tahap pengajuan mereka sudah selesai,” tutup dia. (LP3/Red)

    Latest articles

    Hermus Indou Daftar di NasDem: Kita Ingin Koalisi Lanjut

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Setelah mendaftar di PAN, Kamis (2/5/2024) Sore Hermus Indou mendatangi DPD Partai Nasional Demokrat (Nasdem) untuk mendaftarkan diri dalam menghadapi pilkada November...

    More like this

    KPU Teluk Bintuni Siap Hadapi Gugatan Pileg, Digelar 3 Mei

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- KPU Teluk Bintuni membuka kotak suara untuk dijadikan alat bukti dalam sengketa...

    Melkias Werinussa Ungkap Sederet Rencana Strategis Pemprov PB Jelang Perpindahan IKN

    MANOKWARI, linkpapua.com- Asisten Perekonomian dan Pembangunan Daerah Provinsi Papua Barat Melkias Werinussa membeberkan sederet...

    HUT Wondama ke-21, Bupati Hendrik Boyong Pejabat-ASN Belanja ke Pasar Sentral Iriati

    WASIOR, linkpapua.com- Kabupaten Teluk Wondama merayakan HUT ke-21 dengan berbagai cara. Salah satunya dengan...