27.2 C
Manokwari
Jumat, Mei 3, 2024
27.2 C
Manokwari
More

    Operasi Lilin 2022 Papua Barat: Tak Ada Penyekatan, Bandara-Pelabuhan Dijaga Ketat

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com– Polda Papua Barat menggelar apel Operasi Lilin Mansinam 2022 di Mapolda, Jumat (23/12/2022). Operasi Lilin akan berlangsung hingga 2 Januari 2023.

    Kapolda Papua Barat Irjen Pol Daniel Tahi Monang Silitonga menyampaikan, apel gelar pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel maupun sarana dan prasarana menjelang dimulainya Operasi Lilin.

    “Operasi akan digelar selama 11 hari ke depan yaitu dari 23 Desember sampai dengan 2 Januari 2023,” ujar Daniel saat membacakan amanat Kapolri.

    Baca juga:  Kapolda Papua Barat Jamin Netralitas Jajarannya Pada Pemilu 2024

    Ia mengungkapkan, setelah Operasi Lilin, akan dilanjutkan dengan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan pada 3 hingga 9 Januari 2023. Daniel menyebutkan, ada beberapa potensi gangguan yang harus diwaspadai, seperti kemacetan maupun lalu lintas.

    Daniel juga menyebutkan pihaknya meningkatkan kewaspadaan untuk memberikan rasa nyaman kepada masyarakat menjelang Natal dan Tahun Baru. Sejumlah objek vital menjadi konsen pengamanan aparat.

    Baca juga:  3 Perangkat Kampung Banjar Asoy Bintuni Dilantik, Ini Pesan Kadistrik

    “Dengan aktivitas masyarakat yang ke Papua Barat maupun yang pergi, jika tidak diamankan bisa menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan. Sementara itu perayaan Natal maupun tempat yang digunakan untuk perayaan tersebut tetap mendapat pengamanan. Sejumlah objek yang juga menjadi konsentrasi pengamanan yaitu bandara, pelabuhan maupun objek wisata lainnya,” ujarnya.

    Baca juga:  Pemda Tambrauw-Unipa Bangun Kerja Sama, Selamatkan Hutan Konservasi

    Menurut Daniel, Operasi Lilin di-back up oleh berbagai elemen pemerintah dan masyarakat. Ia memastikan tahun ini tak ada lagi penyekatan di jalan jalan.

    Pihaknya memprediksi ada peningkatan jumlah arus mudik menjelang Nataru.

    “Ada kenaikan sekitar 50 persen dibandingkan tahun lalu. Sehingga kepolisian mengoptimalkan pengamanan di posko-posko yang sudah dibentuk,” imbuh Daniel. (LP3/Red)

    Latest articles

    Ikaswara Sodorkan 2 Figur Dampingi Hermus Indou di Pilkada 2024

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Jelang konstalasi politik pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 27 November 2024, Ikatan Keluarga Sunda Jawa Madura (Ikaswara) Manokwari menyodorkan 2 figur untuk...

    More like this

    Ikaswara Sodorkan 2 Figur Dampingi Hermus Indou di Pilkada 2024

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Jelang konstalasi politik pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 27 November 2024, Ikatan...

    Masih Hadapi Gugatan di MK, KPU Manokwari Belum Tetapkan Caleg Terpilih

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Sejumlah kabupaten di Papua Barat belum belum bisa melakukan penetapan anggota DPRD...

    Pilkada Sorsel: Diantar Ribuan Simpatisan, KPK dan KYS Resmi Daftar di PKB dan PDI P

    SORSEL,linkpapua.com- Paulinus Kora (KPK) dan Yonatan Salambau (KYS) hari ini resmi mendaftar sebagai calon...