28.8 C
Manokwari
Senin, November 25, 2024
28.8 C
Manokwari
More

    Tiga Hari, 248 Warga Ikuti Operasi Katarak Gratis Polda Papua Barat

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Sebanyak 248 warga mengikuti screening dan operasi katarak gratis yang digelar Polda Papua Barat melalui Rumah Sakit Bhayangkara bersama Yayasan Terang Papua dan Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Kabupaten Manokwari.

    Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Papua Barat sejak Minggu (23/10/2022) dan berakhir hari ini, Selasa (25/10/2022).

    Baca juga:  Diduga Makar, Polda Papua Barat Amankan Tiga Orang di Sorong

    Kapolda Papua Barat, Irjen Pol. Tahi Monang Silitonga, mengapresiasi seluruh elemen yang turut serta membantu terselenggaranya kegiatan ini.

    “Saya berterima kasih kepada Yayasan Terang Papua dan Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia, masyarakat Tionghoa yang ada di Papua Barat dan dari Rumah Sakit Cicendo Bandung, yang sudah datang untuk melakukan pengobatan maupun operasi katarak,” kata Daniel.

    Baca juga:  TP PKK Papua Barat Ajak Masyarakat Persiapkan Masa Depan Anak sejak Dalam Kandungan

    Daniel mengatakan, Polda Papua Barat hadir bekerja sama seluruh organisasi memberikan keringanan kepada warga. Kegiatan serupa rencananya akan digelar rutin ke depan.

    “Kita akan melakukan acara bakti kesehatan setiap tahun atau enam bulan sekali untuk bisa memberikan keringanan kepada masyarakat dengan pengobatan-pengobatan. Hari ini adalah pengobatan mata. Mungkin berikut berikutnya kita akan lakukan operasi-operasi lainnya,” ucap Daniel.

    Baca juga:  Kapolri Mutasi 3 Kapolres di Papua Barat  

    Daniel menyampaikan, pihaknya berupaya untuk menjangkau warga, khususnya yang di pedalaman ataupun pelosok, dengan harapan dapat terbantu. (LP3/Red)

    Latest articles

    Apel Pengamanan Pilkada, TNI-Polri Jamin Netralitas 

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polresta Manokwari menggelar apel pasukan dalam persiapan pengamanan pilkada serentak 27 November mendatang. Dalam apel pasukan yang digelar Senin (25/11/2024) di stadion...

    Mas Gilang Resmi Pimpin Pemuda Ikaswara Manokwari

    More like this

    H-3 Pilkada Serentak, Polda Papua Barat Kirim Personel Ke 2 Polres

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Menjelang pemungutan suara pada pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak pada tanggal 27...

    Distribusi Logistik ke 6 Distrik di Fakfak Hari ini Dikawal 50 Personel Polri  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir menghadiri pelepasan distribusi logistik...

    H-4 Jelang Pilkada, KPU Manokwari mulai Distribusi Logistik 

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manokwari mulai mendistribusikan logistik kebutuhan pilkada 27 November...