26.6 C
Manokwari
Selasa, Mei 7, 2024
26.6 C
Manokwari
More

    Cipayung Manokwari Aksi di DPR Papua Barat Tolak Kenaikan Harga BBM

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Puluhan mahasiswa dari kelompok Cipayung Manokwari yang terdiri atas GMNI, GMKI, HMI, dan PMII melakukan aksi solidaritas di Kantor DPR Papua Barat, Jumat (9/9/2022) siang, menolak kenaikan harga BBM dan menolak BLT.

    Ada lima poin yang menjadi tuntutan kelompok Cipayung Manokwari dalam aksi ini.

    Baca juga:  DPR PB Setujui APBD-P 2023, Waterpauw Sepakat Prioritaskan Sejumlah Item Anggaran

    Lima tuntutan tersebut dibacakan Korwil GMKI Tanah Papua, Pdt. Charles Tethol, di hadapan anggota DPR Papua Barat.

    Pertama, pemerintah segera mencabut kenaikan harga BBM bersubsidi.

    Kedua, pemerintah segera merealisasikan Perpres Nomor 55 Tahun 2019.

    Ketiga, pemerintah segera memberantas mafia BBM.

    Baca juga:  Bupati Teluk Bintuni Diminta Fasilitasi 1.100 Pencaker, Diharap Ada Lapangan Kerja

    Keempat, tolak BLT dan kelima pemerintah segera membangun smelter pengolahan minyak mentah untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri.

    Ketua Fraksi Otsus DPR Papua Barat, George Dedaida, mengatakan setelah penyerahan aspirasi akan segera diserahkan kepada pimpinan untuk ditindaklanjuti.

    Baca juga:  DPR Papua Barat Paripurnakan RPP UU Otsus Hasil Kerja Pansus

    “Sampaikan aspirasi ke kami dan kami akan sampaikan ke pimpinan dan bisa segera dilanjutkan ke pemerintah pusat. Referensi yang baik untuk kami dan bisa didengar pemerintah pusat,” ujarnya.

    Menurut dia, melalui penyampaian aspirasi dapat memberikan kekuatan ke DPR untuk sampai ke pemerintah pusat. (LP9/Red)

    Latest articles

    STIKIP Muhammadiyah Manokwari Buka Pendaftaran Maba Gelombang Kedua

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STIKIP) Muhammadiyah Manokwari membuka penerimaan mahasiswa baru (maba) untuk TA 2024/2025. Kampus akan membuka dua...

    More like this

    STIKIP Muhammadiyah Manokwari Buka Pendaftaran Maba Gelombang Kedua

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STIKIP) Muhammadiyah Manokwari membuka penerimaan...

    Daftar di Hanura, Hermus: Kita Harap tak ke Lain Hati

    MANOKWARI, Linkpapua.com- DPC Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Manokwari mulai membuka pendaftaran penjaringan calon...

    Syahruddin Makki Layak jadi Cawabup Manokwari: Berdedikasi di Dunia Usaha dan Politik

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ketua DPW PPP Papua Barat Syahruddin Makki digadang sebagai bakal calon Wakil...