27.2 C
Manokwari
Senin, November 25, 2024
27.2 C
Manokwari
More

    Sopir Singgah Kencing, Mobil Terjun ke Danau Anggi Giji Pegaf Tewaskan Tiga Orang

    Published on

    PEGAF, Linkpapua.com – Mobil Toyota Hilux dengan nomor polisi PB 8888 MM terjun ke dalam Danau Anggi Giji, Kampung Kubey, Distrik Sururey, Kabupaten Pegunungan Arfak (Pegaf), Papua Barat, Senin (25/7/2022) malam.

    Mobil membawa empat orang termasuk sopir. Tiga orang penumpang merupakan pekerja teknisi pemasangan peralatan telekomunikasi dari PT GPA.

    Kapolres Pegaf, Kompol Isaac Hosio, mengatakan, kronologis kecelakaan berawal pada pukul 18.00 WIT sopir dan penumpang bertolak dari Kampung Duhubea, Distrik Sururey, Kabupaten Pegaf, menuju ke Kampung Igembay, Distrik Anggi, Kabupaten Pegaf.

    Baca juga:  Tim SAR Berhasil Evakuasi Jasad Korban Kecelakaan dari Danau Anggi Giji

    Sekitar pukul 19.30 WIT Mobil berhenti di sekitar Kampung Kobrey, Distrik Sururey, dikarenakan sopir hendak buang air kecil.

    “Sopir menarik rem tangan, namun mesin mobil tidak dimatikan selanjutnya sopir keluar dari mobil untuk buang air kecil,” kata Kompol Isaac, Selasa (26/7/2022) dini hari.

    Sementara sopir buang air kecil, seorang penumpang yang duduk di samping kiri sopir berteriak, “Mobil mundur.” Sang penumpang memutar setir mobil ke arah kiri sehingga mobil mundur tak terkendali dan masuk di dalam danau.

    Baca juga:  Begini Kondisi Miris Petani di Pegaf: Jalan Rusak, Hasil Panen Sulit Dijual

    Pukul 19.35 WIT sopir turun melalui tebing berenang ke danau dan berusaha menyelamatkan penumpang yang masih berada di dalam mobil

    “Namun, karena air danau terlalu dingin dan jatuhnya mobil sudah terlalu dalam, maka sopir merasa tidak kuat dan meminta pertolongan dari warga sekitar TKP,” ucapnya.

    Kepolisian telah berkoordinasi dengan Basarnas untuk melakukan evakuasi yang direncanakan pagi ini. “Evakuasi satu orang korban yang masih berada di dalam mobil di danau,” kata Kompol Isaac.

    Baca juga:  Dalam Satu Bulan, Polisi Bekuk 5 Tersangka Kasus Narkoba di Manokwari

    Terdapat tiga orang korban tewas dalam peristiwa itu. Dua korban telah dievakuasi ke Puskesmas Anggi. Keduanya adalah Hamadi (40) suku Jawa alamat sementara di Kampung Igembei dan Agus (45) suku Makasaar alamat sementara Kampung Igembei. Sementara, Yunus Amis (50) suku Jawa beralamat sementara di Kampung Igembei.

    Sopir ML (38) sudah diamankan pihak kepolisian. (LP2/Red)

    Latest articles

    Tak Terima C-Pemberitahuan, Ratusan Warga Perumahan Sowi Gunung Terancam tak Bisa...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ratusan Warga di Perumahan Sowi Gunung, Kabupaten Manokwari, Papua Barat terancam hak tidak dapat memberikan hak pilihnya di Pilkada 27 November 2024....

    HERO Rampungkan LPPDK dan Tutup RKDK

    More like this

    Asisten I Pemprov PB Wanti-wanti ASN: Tetap Netral, Kita Diawasi Bawaslu  

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Asisten I Pemprov Papua Barat Syors Alberth Ortisanz Marini memimpin apel gabungan...

    Kasus Pemalsuan Dokumen CPNS PB Sudah P21, Polda Segera Serahkan 9 Tersangka ke Kejati

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polda Papua Barat menyatakan, berkas perkara dugaan pemalsuan dokumen penerimaan Calon Pegawai...

    Terbukti Korupsi, Mantan Plt Kepala BKPP Teluk Bintuni Divonis 4 Tahun Penjara 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com – Mantan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP)...