26.7 C
Manokwari
Rabu, Mei 15, 2024
26.7 C
Manokwari
More

    Mobil vs Motor di Warmare, 2 Pengendara Meninggal Dunia

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com — Warga Kampung Subsai, Distrik Warmare, Kabupaten Manokwari, melakukan pemalangan jalan. Aksi tersebut buntut dari kecelakaan lalu lintas yang menyebabkan dua pengendara motor meninggal dunia. Informasi dari warga, satu orang meninggal di tempat, satunya lagi meninggal di rumah sakit Pratama, Warmare.

    Baca juga:  Tragis! Wanita di Manokwari Ditikam Berkali-kali Suami karena Dituduh Selingkuh

    Informasi yang dihimpun Linkpapua.com menyebutkan, kedua pengendara motor tersebut bertabrakan dengan sebuah mobil hilux. Kerasnya benturan menyebabkan kedua pengendara motor mengalami luka serius dan meninggal dunia.

    Baca juga:  Mentan SYL Dijadwalkan Tanam Padi di Manokwari

    “Iya, kecelakaan sekitar pukul 18.30 WIT,” ungkap Kapolsek Warmare, Ipda Kunandar saat dikonfirmasi melalui telepon.

    Akibat peristiwa tersebut, kata Ipda Kunandar, warga kampung kemudian melakukan pemalangan jalan.

    “Sekitar delapan titik warga memalang akses jalan di Kampung Subsai dan Kampung Meni,” bebernya.

    Baca juga:  Kapolda Papua Barat Jamin Netralitas Jajarannya Pada Pemilu 2024

    Hingga berita ini ditulis akses jalan menuju dataran Warpramasi masih dipalang. Antrean panjang kendaraan baik yang menuju maupun dari Warpramasi ke kota Manokwari masih terhalang.(LP2/red)

    Latest articles

    IPA Convex 2024, Menteri ESDM Tekankan Pentingnya Ketahanan Energi di Hulu...

    0
    JAKARTA, Linkpapua.com- Kebutuhan energi yang terus meningkat mendorong industri hulu migas untuk mengamankan pasokan energi. Untuk itu, eksplorasi migas akan semakin digenjot demi mencapai...

    More like this

    IPA Convex 2024, Menteri ESDM Tekankan Pentingnya Ketahanan Energi di Hulu Migas

    JAKARTA, Linkpapua.com- Kebutuhan energi yang terus meningkat mendorong industri hulu migas untuk mengamankan pasokan...

    33 Calon Paswascam Teluk Bintuni Ikuti Tes Tertulis

    TELUK BITUNI, LinkPapua.com – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Teluk Bintuni, Papua Barat,...

    Nama Tidak Tercantum, Wahidin Puarada Segera Bawa Dokumen Pendaftaran ke DPP PDIP

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Bakal calon gubernur Papua Barat, Wahidin Puarada, mengumumkan akan segera menyerahkan...