26.3 C
Manokwari
Sabtu, November 23, 2024
26.3 C
Manokwari
More

    Waterpauw Berikan Bantuan Penanganan Bencana Rp2 Miliar untuk Kota Sorong

    Published on

    KOTA SORONG, Linkpapua.com – Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw, menyerahkan bantuan tanggap darurat bencana alam banjir dan longsor untuk Kota Sorong.

    Bantuan senilai Rp2 miliar guna menunjang aktivitas penanganan bencana ini diterima langsung Pj Wali Kota Sorong, George Yarangga, Jumat (26/8/2022).

    Baca juga:  Waterpauw Lantik Pimpinan Tinggi Pratama hingga Pejabat Pengawas Pemprov Papua Barat, Ini Nama-namanya

    “Ini kita serahkan bertahap, setelah pertanggungjawaban baru diserahkan untuk tahap berikut,” kata Waterpauw.

    Waterpauw berpesan agar senantiasa mengambil langkah bijak dalam hal pencegahan bencana.

    “Saya mau imbau kepada semua, bapak-mama dan anak-anak untuk ikuti perkembangan cuaca. Ikuti tentang curah hujan apabila ada informasi dari BMKG,” pesannya.

    Baca juga:  Pimpin Apel, Jacob Fonataba Bicara Displin ASN hingga Hasil Audit BPK

    Dia berharap, jika ada permukiman tempat tinggal yang jadi daerah rawan bencana dapat diantisipasi sejak dini. Ini untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

    Baca juga:  Hari Kesaktian Pancasila di Mata Melkias Warinussa: Nilai yang Merekatkan Kita

    “Artinya begini, kalau ada masyarakat yang punya rumah dekat atau bisa rawan angin dan pohon tumbang, longsor, dan lain sebagainya bisa diantisipasi. Mungkin bisa satu malam ke keluarga yang aman dulu begitu,” tuturnya. (LP9/Red)

    Latest articles

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua Barat beserta Forkopimda Provinsi Papua Barat melakukan peninjauan lokasi ketahanan...

    More like this

    Pengusulan Matret Kokop Sebagai Bupati Teluk Bintuni Segera Diajukan ke Kemendagri 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- DPRK Teluk Bintuni selesai menggelar rapat paripurna istimewa pemberhentian Bupati Teluk Bintuni...

    Dorong Partisipasi Pemilih di Pilkada, KPU Teluk Bintuni Gelar Jalan Santai

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Teluk Bintuni menggelar kegiatan jalan santai...

    Gelar Jalan Sehat, KPU Manokwari Sosialisasikan Pilkada ke Masyarakat  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dalam rangka sosialisasi Pemilihan Kepala Daerah Bupati dan Wakil Bupati Manokwari tahun...