27.4 C
Manokwari
Jumat, Maret 29, 2024
27.4 C
Manokwari
More

    Wakapolda Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Personel Polda Papua Barat

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Sebanyak 331 personel lingkup Polda Papua Barat mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi. Ditandai dengan upacara korps raport di Mapolda Papua Barat, Kamis (30/6/2022).

    Wakapolda Papua Barat, Brigjen Pol. Patrige R. Renwarin, memimpin langsung upacara diikuti seluruh pejabat utama Polda Papua Barat.

    Personel naik dari pangkat semula, yaitu AKBP menjadi Kombes Pol. 3 personel, terdapat 2 PJU, yakni Karo Rena Polda Papua Barat Kombes Pol. Ary Wahyu Widijananto dan Karo SDM Polda Papua Barat, Kombes Pol. Sugandi, serta satu pamen itwasda, Kompol menjadi AKBP sebanyak 1 personel.

    Baca juga:  Pj Gubernur Papua Barat dan Wakapolda Patroli Malam Pasca Penyerangan di Fakfak

    Kemudian, dari Iptu menjadi AKP 2 personel, dari Ipda menjadi Iptu 6 personel, dari Aipda ke Aiptu 3 personel, dari Bripka menjadi Aipda 105 personel, dari Brigpol menjadi Bripka 110 personel, dari Briptu menjadi Brigpol 13 personel, dari Bripda menjadi Briptu 85 personel, dan Bharatu menjadi Bharaka 1 personel, dari Bharada menjadi Bharatu 2 personel.

    Baca juga:  Kenali Wajahnya! Polda Papua Barat Sebar Foto DPO Penyerangan Posramil Kisor

    Dalam amanatnya, Wakapolda menyampaikan bahwa pemberian kenaikan pangkat bagi anggota Polri merupakan satu program pembinaan personel yang dilaksanakan dengan memperhatikan beberapa faktor penilaian. Penilaian itu, seperti masa pengabdian yang sudah mencukupi, dedikasi, moralitas, serta kinerja dalam mengabdikan dirinya pada Institusi.

    “Dengan dinaikkan pangkatnya diharapkan setiap personel Polri akan terus memotivasi diri untuk mengembangkan kemampuan dan profesionalismenya dalam melaksanakan tugas sehingga mampu menghadapi tantangan kerja yang semakin berat dan kompleks seiring dinamika masyarakat yang terjadi,” bebernya.

    Baca juga:  Kapolda Papua Barat: Jangan Ada Lagi Polisi yang Cari-Cari Masalah

    Dia melanjutkan bahwa kenaikan pangkat juga dengan sendirinya akan mengubah golongan kepegawaian anggota. Hal ini, kata dia, tentunya akan membawa dampak dan tanggung jawab yang harus diemban seorang anggota Polri, baik untuk dirinya sendiri maupun institusi. (LP3/Red)

    Latest articles

    Kepolisian Kembali Membuka Penerimaan Taruna Akpol T.A. 2024 

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Papua Barat Kombes Pol. Ongky Isgunawan,S.I.K. mengatakan pendaftaran anggota Polri terpadu telah dibuka melalui situs resmi https://penerimaan.polri.go.id mulai...

    MUI Papua Barat Keluarkan Imbauan Untuk LDII

    More like this

    Kepolisian Kembali Membuka Penerimaan Taruna Akpol T.A. 2024 

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Papua Barat Kombes Pol. Ongky Isgunawan,S.I.K. mengatakan pendaftaran...

    Wakapolda Papua Barat Tinjau Pembangunan Infrastruktur Kepolisian di Sejumlah Polres

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakapolda Papua Barat Brigjen Pol. Alfred Papare, S.I.K bersama sejumlah PJU Polda...

    Pasca Pleno Rekapitulasi KPU, Kantibmas Papua Barat Aman

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Pol. Ongky Isgunawan,S.I.K., mengatakan setelah terselenggaranya...