26.6 C
Manokwari
Sabtu, Februari 8, 2025
26.6 C
Manokwari
More

    Update covid-19 Papua Barat : 87 pasien sembuh, 100 kasus baru

    Published on

    Manokwari- Sebanyak 87 pasien positif COVID-19 di Papua Barat dinyatakan sembuh pada Jumat (9/10), namun disisi lain satuan tugas kembali menemukan 100 kasus baru.

    “Pasien sembuh hari ini tercatat sebanyak 87 orang. Itu akumulasi dari Teluk Bintuni 35 orang, Manokwari 30, Kota Sorong 18, Fakfak tiga dan Teluk Wondama satu orang,” ucap juru bicara penanganan COVID-19 Papua Barat, Arnoldus Tiniap di Manokwari, Jumat.

    Baca juga:  Menuju PON XXI: Cabor Sepakbola Papua Barat Targetkan Bisa TC di Jawa

    Sedangkan 100 kasus baru yang ditemukan itu masing-masing dari Kota Sorong 59, Teluk Bintuni 29, Manokwari 11 dan Kaimana satu kasus.

    Dari seluruh daerah di Papua Barat, sebut Arnold, Kota Sorong, Teluk Bintuni dan Manokwari berada pada urutan teratas dalam hal temuan kasus positif COVID-19. Jumlah klaster penularan di tiga daerah ini sangat bervariatif.

    Baca juga:  Pemprov PB Bakal Bagikan Bibit Gratis, Disesuaikan Lahan Masyarakat

    Secara akumulatif jumlah warga terpapar COVID-19 di Papua Barat hingga kini sudah mencapai 2.854 orang. Dari jumlah tersebut 1.480 diantaranya berhasil sembuh, 39 orang meninggal dunia dan sisa menjalani isolasi rumah sakit serta isolasi mandiri.

    Baca juga:  Uji Sampel Omicron Harus ke Jayapura, DPR PB Soroti Satgas Covid-19

    “Persentasi kesembuhan pasien COVID-19 di Papua Barat saat ini 51,9 persen. Sedangkan persentase kematian 1,4 persen. Ini sifatnya tentatif, terus berubah setiap hari,” katanya menambahkan. (LPB1/red)

    Latest articles

    Mugiyono : Kami akan Layani semua Rakyat Manokwari

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Calon Wakil Bupati Manokwari terpilih H.Mugiyono mengatakan sebagai kepala daerah bersama Hermus Indou, pihaknya akan memberikan pelayanan bagi semua rakyat Manokwari. “Tentu sebagai...

    More like this

    Mugiyono : Kami akan Layani semua Rakyat Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Calon Wakil Bupati Manokwari terpilih H.Mugiyono mengatakan sebagai kepala daerah bersama Hermus...

    Tokoh Pemekaran Irian Jaya Barat Sesalkan Pemprov PB tak Rayakan Hari Kebudayaan

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Tokoh pemekaran Irian Jaya Barat, Origenes Ijie menyatakan kekecewaannya karena pada 6...

    DPRK Manokwari Gelar Rapat Paripurna Pengesahan Pengangkatan Calon Bupati-Wakil Bupati Manokwari Periode 2025-2030

    MANOKWARI, Linkpapua.com-DPRK Manokwari menggelar Rapat Paripurna dalam rangka pengumuman usul pengesahan pengangkatan pasangan calon...