26.6 C
Manokwari
Sabtu, Maret 15, 2025
26.6 C
Manokwari
More

    Tolak DOB, Mahasiswa Gelar Aksi Depan Kampus Unipa Manokwari

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com- Sejumlah massa yang mengatasnamakan diri Solidaritas Mahasiswa Papua berunjuk rasa di depan kampus Unipa Manokwari, Rabu (13/4/2022). Massa menyuarakan penolakan terhadap pemekaran daerah otonom baru (DOB) Papua Barat.

    Massa menggelar aksi sejak pagi. Mereka berencana melanjutkan unjuk rasa di Gedung DPR PB.

    Baca juga:  GKD Disodori Aspirasi di Sorsel, Dari Jatah Eselon 2 hingga Izin Sawit

    Pengunjuk rasa tampak menutup sebagian badan jalan. Massa beberapa kali bernegosiasi dengan aparat kepolisian agar diizinkan melakukan aksi di kantor DPR Papua Barat. Polisi kemudian menawarkan mengantar para pengunjuk rasa ke kantor DPR.

    Baca juga:  DPR Papua Barat Sahkan Tatib Dewan, Wonggor Ingatkan Ancaman Sanksi

    Mereka menginginkan agar aspirasi penolakan DOB tersebut disampaikan langsung ke DPR dan MRP Papua Barat.

    “Kami ingin ke DPR untuk menanyakan tindak lanjut aspirasi yang sudah kami sampaikan beberapa waktu lalu ke anggota DPR Papua Barat,” ujar salah satu orator.

    Baca juga:  Tolak DOB dan Otsus, Mahasiswa Mimika di Manokwari: Birahi Kekuasaan

    Dalam pengamanan demo, Polres Manokwari menerjunkan ratusan personel yang diback up oleh satuan Brimob Polda Papua Barat. .(LP3/Red)

    Latest articles

    Sebar 1.000 Takjil, Polda Papua Barat Berkolaborasi dengan Ormas dan Mahasiswa

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polda Papua Barat Bersama Ormas, BEM, Mahasiswa dan OKP membagikan 1.000 Takjil Kepada Masyarakat. Pembagian tersebut dipimpin langsung oleh Wakapolda Papua Barat...

    More like this

    Sebar 1.000 Takjil, Polda Papua Barat Berkolaborasi dengan Ormas dan Mahasiswa

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polda Papua Barat Bersama Ormas, BEM, Mahasiswa dan OKP membagikan 1.000 Takjil...

    Safari Ramadhan dengan Warga Ikaswara, Hermus Indou: ini Moment Silaturahmi

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari dan Wakil Bupati Manokwari menghadiri Safari Ramadhan di Ikatan Sunda...

    Kepala-Bendahara Puskesmas Amban Manokwari Jadi Tersangka Korupsi Dana BOK

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kepala Puskesmas Amban, berinisial YK, dan Bendahara Puskesmas Amban, berinisial EBI,...