26.4 C
Manokwari
Selasa, April 22, 2025
26.4 C
Manokwari
More

    Terseret Arus di Kali Wariori, Warga Sorong Ditemukan Meninggal

    Published on

    MANOKWARI,linkpapua.com- Seorang warga yang dilaporkan hanyut terseret arus di Kali Wariori, Distrik Masni, Sabtu pekan lalu ditemukan meninggal. Korban bernama PTS (35) adalah warga Kelurahan Makbalin, Kecamatan Mayamuk Aimas, Kabupaten Sorong.

    Kapolres Manokwari melalui Kasat Reskrim Polres Manokwari Iptu Arifal Utama membenarkan perihal kejadian tersebut. Ia mengemukakan, pihaknya sudah memintai keterangan terhadap 3 orang saksi yakni, NTP (31 tahun), DSW (24 tahun), dan N.

    Baca juga:  Ketua DPR PB Sebut Aktivitas Tambang Emas Ilegal Rambah Hutan Konservasi

    “Dia menerangkan berdasarkan keterangan saksi NTP bahwa kejadian itu bermula saat eksavator yang dibawanya berusaha melewati Kali Wariori yang saat itu tengah banjir dan arusnya cukup deras. Namun saat perjalanan eksavator tiba-tiba oleng dan terbalik ke sebelah kiri setelah menabrak batu di pinggir kali Wariori,” jelas Arifal.

    Baca juga:  Kapolda Papua Barat Gelar Dialog dengan Pimpinan Ormas di Manokwari

    Diduga karena panik korban tiba-tiba melompat dan berusaha menyelamatkan diri. Kata Arifal, setelah dilakukan pengecekkan korban tidak ditemukan.

    Akhirnya dilakukan pencarian dengan menyisir kali Wariori. Saat proses evakuasi eksavator, jasad korban ditemukan mengambang dari dalam air dan langsung dilakukan evakuasi.

    Baca juga:  Tutup Reses di Masni, Andrianus Mansim Terima Aduan Soal Pendulang Emas Liar

    Korban yang sudah meninggal dunia kemudian dibawa menuju Puskesmas Macuan SP 5 untuk divisum. Selanjutnya korban dibawa ke rumah duka di Kampung Makbalim Kecamatan Mayamuk Aimas Kabupaten Sorong untuk disemayamkan sebelum dimakamkan.

    “Untuk pihak keluarga mereka menerima serta tidak mempersoalkan kejadian tersebut,” tutup Arifal.(LP3/Red)

    Latest articles

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur jalan dan jembatan yang memprihatinkan saat melakukan peninjauan langsung ke...

    More like this

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur...

    Raker RPJMD Papua Barat, Bupati Teluk Bintuni Paparkan Gagasan Strategis

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyampaikan gagasan strategisnya pada Rapat Kerja...

    TP-PKK Manokwari Komitmen Dukung Program Imunisasi Demi Wujudkan Generasi yang Sehat dan Berkualitas

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ketua Tim Penggerak - Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Manokwari Ny Febelina Wondiwoy...