Rabu, Juni 7, 2023
27.3 C
Manokwari
27.3 C
Manokwari
Rabu, Juni 7, 2023

Indonesia COVID-19 Statistics

161,804
Total Kematian
Updated on Wednesday, 7 June 2023, 18:10 6:10 pm
11,213
Total Kasus Aktif
Updated on Wednesday, 7 June 2023, 18:10 6:10 pm
6,809,130
Total Kasus Terkorfirmasi
Updated on Wednesday, 7 June 2023, 18:10 6:10 pm

TAPD Tak Hadiri Undangan Rapat DPR Papua Barat

MANOKWARI, Linkpapua.com – Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Provinsi Papua Barat tidak menghadiri undangan rapat bersama Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Papua Barat yang dijadwalkan berlangsung di salah satu di Manokwari, Rabu (21/9/2022). TAPD tidak memberikan informasi ke DPR soal ketidakhadirannya.

Wakil Ketua II DPR Papua Barat, Saleh Siknun, menyayangkan ketidakhadiran TAPD dalam undangan DPR tersebut. Rapat dengan TAPD ini kaitan dengan beberapa usulan program dari DPR 2021 dan 2022.

“Mengundang TAPD dan Pak Sekda (Sekretaris Daerah Papua Barat, Nataniel D. Mandacan) karena sementara di luar daerah. Kami menyayangkan ketidakhadiran TAPD karena ketidakhadiran tidak disertai dengan penjelasan surat. Seharusnya pemerintah kalau berhalangan hadir mereka menyurati ke kami secara kelembagaan,” kata Saleh kepada wartawan, Rabu (21/9/2022).

Baca juga:  Pangdam Kasuari - Ketua DPR PB Bertemu, Sepakat Jaga Sinergitas
Baca juga:  Pekerja di Tangguh LNG 70 Persen Orang Asli Papua, Wonggor: Bukti Keberpihakan

Saleh berharap ke depan jika memang tidak hadir bisa berikan informasi kepada DPR.

Dalam rapat juga akan membahas kaitan dengan kesiapan pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) perubahan 2022.

“Minggu depan akan kita jadwalkan ulang. Kita harap TAPD bisa hadir,” tandasnya.(LP9/Red)

Latest news
Related news

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here