27.9 C
Manokwari
Senin, Februari 17, 2025
27.9 C
Manokwari
More

    Gelombang Setinggi 2 Meter Berpotensi Terjadi di Raja Ampat

    Published on

    Manokwari–Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan cuaca ekstrim gelombang air laut setinggi 2 meter di Raja Ampat dan sejumlah wilayah pantai utara.

    Kepala BMKG Stasiun Rendani Manokwari, Denny Putiray, Senin (3/8) menyebutkan, angin kecepatan tinggi berpotensi terjadi di samudera pasifik tepatnya di perairan sebelah utara Papua Barat. Missol Raja Ampat dan beberapa daerah wilayah utara memiliki potensi besar menerima dampak angin kencang tersebut.

    Baca juga:  Suriyati minta Pemda genjot PAD Manokwari

    “Angin bisa mencapai kecepatan maksimal 20 knots atau 40 kilometer perjam. Ketinggian gelombang bisa mencapai 2 meter. Untuk itu nelayan dan pelaku pariwisata Raja Ampat, terutama di daerah Missol sebaiknya waspada,” ucap Putiray.

    Baca juga:  Kisruh Rico Sia vs Pemprov Papua Barat, Hammar: Kasasi Selamatkan Uang Negara

    Ia mengutarakan, angin kencang ini diperkirakan terjadi antara Selasa (4/8) pukul 09:00 WIT hingga Rabu (5/8) pukul 09:00 WIT. Pihaknya akan melaporkan setiap perkembangan yang terjadi.

    Khusus untuk Manokwari, lanjut Denny, pergerakan angin diperkirakan berada apada kecepatan 3 hingga 15 knots atau 6 hingga 30 kilometer perjam. Tinggi maksimal gelombang air laut diperkirakan 1,5 meter.

    Baca juga:  Tutup Latsar CPNS, Sekda Teluk Bintuni Pesan Terus Tingkatkan Kemampuan

    “Meskipun lebih rendah, tetap kami mengimbau para nelayan hati-hati terutama nelayan tradisional yang hanya menggunakan perahu kecil,” ujarnya. (*/LPB1)

    Latest articles

    KMP3R: Makan Bergizi Gratis Bukti Keberpihakan Prabowo ke Masyarakat Papua

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Koalisi Mahasiswa dan Pemuda Papua Peduli Rakyat (KMP3R) mendukung kebijakan Makan Bergizi Gratis (MBG) yang merupakan kebijakan Presiden Prabowo Subianto bersama wakilnya...

    Haryono May Dukung Pemda Genjot PAD

    More like this

    KMP3R: Makan Bergizi Gratis Bukti Keberpihakan Prabowo ke Masyarakat Papua

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Koalisi Mahasiswa dan Pemuda Papua Peduli Rakyat (KMP3R) mendukung kebijakan Makan Bergizi...

    Rawat Kekerabatan, Wartawan Papua Barat Gelar Family Media Gathering di Pantai Wisata Pasir Putih

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Sejumlah awak media yang aktif melakukan peliputan di lingkungan Pemerintah Provinsi Papua...

    Haryono May Dukung Pemda Genjot PAD

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Anggota DPRK Manokwari Haryono.K.M. May mendukung pemda Manokwari untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah(PAD). Dikatakan...