25.2 C
Manokwari
Jumat, April 19, 2024
25.2 C
Manokwari
More

    Gelombang Setinggi 2 Meter Berpotensi Terjadi di Raja Ampat

    Published on

    Manokwari–Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan cuaca ekstrim gelombang air laut setinggi 2 meter di Raja Ampat dan sejumlah wilayah pantai utara.

    Kepala BMKG Stasiun Rendani Manokwari, Denny Putiray, Senin (3/8) menyebutkan, angin kecepatan tinggi berpotensi terjadi di samudera pasifik tepatnya di perairan sebelah utara Papua Barat. Missol Raja Ampat dan beberapa daerah wilayah utara memiliki potensi besar menerima dampak angin kencang tersebut.

    Baca juga:  Jurus Bupati Hermus Tekan Angka Stunting di Manokwari pada 2024

    “Angin bisa mencapai kecepatan maksimal 20 knots atau 40 kilometer perjam. Ketinggian gelombang bisa mencapai 2 meter. Untuk itu nelayan dan pelaku pariwisata Raja Ampat, terutama di daerah Missol sebaiknya waspada,” ucap Putiray.

    Baca juga:  Proyek Pasar Oransbari Molor, Kadis Perindagkop Mansel Tuding PPTK Cuek

    Ia mengutarakan, angin kencang ini diperkirakan terjadi antara Selasa (4/8) pukul 09:00 WIT hingga Rabu (5/8) pukul 09:00 WIT. Pihaknya akan melaporkan setiap perkembangan yang terjadi.

    Khusus untuk Manokwari, lanjut Denny, pergerakan angin diperkirakan berada apada kecepatan 3 hingga 15 knots atau 6 hingga 30 kilometer perjam. Tinggi maksimal gelombang air laut diperkirakan 1,5 meter.

    Baca juga:  Penandatanganan KUA-PPAS RAPBD 2023 Tunggu Pj Gubernur Papua Barat

    “Meskipun lebih rendah, tetap kami mengimbau para nelayan hati-hati terutama nelayan tradisional yang hanya menggunakan perahu kecil,” ujarnya. (*/LPB1)

    Latest articles

    Sambut HUT Dekranasda ke 44, Puluhan Peserta Meriahkan Pameran UMKM 

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dalam memeriahkan HUT Dewan Kesenian Daerah (Dekranasda) ke 44, Dekranasda Manokwari menggelar pameran UMKM pangan dan Non Pangan yang dibuka Bupati Manokwari...

    More like this

    Pasca-Idul Fitri, Dinas PUPR Papua Barat Benahi Kawasan KM 11 Manokwari

    MANOKWARI, linkpapua.com- Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Papua Barat mulai membenahi...

    Forkoda PP DOB Minta Calon Kepala Daerah di Tanah Papua Wajib Tes DNA

    JAKARTA, linkpapua.com - Ketua Forum Komunikasi Daerah untuk Percepatan Pembentukan Daerah Otonomi Baru (Forkoda...

    KPU Gelar Rapat, Bahas Tahapan Pilkada Papua Barat

    MANOKWARI,linkpapua.com- KPU Papua Barat menggelar rapat koordinasi bersama seluruh komisioner KPU kabupaten se-Papua Barat...