26.5 C
Manokwari
Jumat, April 4, 2025
26.5 C
Manokwari
More

    Survei Pelayanan Publik, Pemkab Manokwari Urutan 39 Nasional

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manokwari berada di urutan ke-39 nasional berdasarkan survei pelayanan publik. Raihan itu termasuk kategori terbaik dari pemerintah kabupaten/kota di tanah Papua.

    Bupati Manokwari, Hermus Indou, bangga karena atas prestasi ini. “Ini tentu menjadi prestasi yang baik, tetapi yang terpenting adalah ini menjadi motivasi untuk meningkatkan kinerja kita,” kata Hermus pada resepsi tahun baru 2023 yang digelar Pemkab Manokwari, Jumat (6/1/2023).

    Baca juga:  Pertama Teken NPHD Pilkada di Papua Barat, Pemkab Manokwari Hibahkan Rp50 Miliar ke KPU

    Hermus mengatakan, Aparatur Sipil Negara (ASN) ada di garda terdepan dalam meningkatkan pelayanan publik.

    Baca juga:  Pemkab Manokwari Serahkan Kartu Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan untuk Pekerja Rentan

    “Tidak bisa kepala daerah bekerja sendiri untuk memberikan pelayanan publik. ASN yang harus terdepan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Untuk menjadi daerah yang baik membutuhkan peran serta banyak orang,” bebernya.

    Hermus pun meminta adanya transformasi bagi ASN di lingkup Pemkab Manokwari. Terutama yang berkaitan dengan kedisiplinan dan kualitas pegawai.

    Baca juga:  Hermus Tinjau Pasar Wosi, Pedagang Minta Penyiapan Los Darurat

    Itu karena, kata dia, belanja pegawai menjadi salah satu belanja rutin yang menelan biaya besar dalam Anggaran Pendapatan dan Belanda Daerah (APBD). (LP3/Red)

    Latest articles

    Gubernur Buka Liga 4 Regional PBD, Janjikan Hadiah Rp50 Juta untuk...

    0
    SORONG, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat Daya (PBD), Elisa Kambu, resmi membuka Liga 4 PSSI Regional PBD di Stadion Bewela, Kota Sorong, Kamis (3/4/2025)....

    More like this

    Kapolres Baru Manokwari Selatan Disambut Tradisi Adat Papua dan Pedang Pora, Siap Bersinergi dengan Pemkab

    MANSEL, LinkPapua.com – Kapolres Manokwari Selatan (Mansel) yang baru, AKBP Marzel Doni, S.IK, M.H...

    Mugiyono jadi Khotib Salat Idul Fitri 1446 H di lapangan Kodim 1801/ Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menjadi khotib pada Salat Idul Fitri 1446 H...

    Pawai Takbir Lebaran Idulfitri, Bupati Bintuni Ajak Warga Pererat Silaturahmi

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, mengajak masyarakat untuk mempererat silaturahmi...