25 C
Manokwari
Sabtu, Mei 10, 2025
25 C
Manokwari
More

    Surprise Hari Bhayangkara, Kuda Lumping Koramil 1801-06/Masni Serbu Polsek Masni

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- TNI turut menyambut Hari Bhayangkara. Dalam hal ini jajaran Koramil 1801-06/Masni dan Kodim 1801/Manokwari serta sejumlah tokoh masyarakat dan tokoh pemuda.

    Kamis (1/7/2021), Polsek Masni mendapatkan kejutan dengan “serbuan” sejumlah personel TNI, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan sanggar seni kuda lumping Triboga Saputra Sumber Boga di Mapolsek Masni, Kampung Sumber Boga, Distrik Masni, Kabupaten Manokwari, Papua Barat.

    Koramil 1801-06/Masni datang membawa kue ulang tahun dan terdapat tulisan “Selamat Hari Bhayangkara ke-75”. Selain itu, di depan Mapolsek Masni dimeriahkan dengan sanggar seni kuda lumping binaan Koramil Masni.

    “Kami hadir ke sini sebagai bentuk sinergisitas antara TNI dan Polri yang selalu bekerja sama dalam hal ini di tingkat Koramil-Polsek. Begitu juga selalu terjaga kerja sama dari Babinkamtibmas-Babinsa di lapangan, melaksanakan tugas dan fungsi masing-masing,” kata Danramil Masni, Kapten Inf Prapto Widodo.

    Baca juga:  Satlantas Polresta Manokwari Gencar Patroli Cegah Balapan Liar 

    Ia menyampaikan ucapan selamat Hari Bhayangkara. Pihaknya mengharapkan agar sinergisitas yang telah terjalin selama ini dapat terus diwujudkan apalagi dalam upaya mendukung langkah terkait penanganan Covid-19.

    Kapolsek Masni, Iptu Martinus Labok, menyampaikan terima kasih dengan kehadiran personel TNI yang turut mengingat momen penting bagi kepolisian tersebut.

    “Terima kasih atas kedatangan rekan-rekan meluangkan waktu. Kami berharap sesuai dengan tema transformasi Polri yang presisi mendukung percepatan penanganan Covid-19 untuk masyarakat sehat dan pemulihan ekonomi nasional menuju indonesia maju, maka lewat sinergisitas yang ada hal itu dapat terwujud,” kata Martinus.

    Di tempat lain, Polres dan Polsek-Polsek wilayah Polres Manokwari didatangi personel jajaran Kodim 1801/Manokwari.

    Dandim 1801/Manokwari, Kolonel Arm Airlangga, menyampaikan atas nama keluarga besar Kodim 1801/Mkw, mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke-75 kepada keluarga besar Polri, terkhusus kepada Polres Manokwari.

    “Terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya atas pengabdian, pengorbanan, dan sumbangsih saudara-saudara sekalian dalam rangka menjaga keamanan, menjaga ketertiban dalam menegakkan hukum di wilayah Manokwari dan sekitarnya, serta dalam memberikan pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat,” bebernya.

    Baca juga:  Polisi Tangkap 1 Tersangka Pencuri Motor di Manokwari, 1 Buron

    “Marilah kita mendoakan untuk para prajurit yang gugur dalam tugas agar diberikan tempat yang mulia di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan kepada seluruh personel Polri dan keluarganya senantiasa diberikan kesehatan. Aamiin ya rabbal ‘alamin,” tambahnya.

    Di masa pandemi ini, kata dia, sebagai bangsa pejuang seluruh elemen tidak boleh menyerah. Walau memang patut diakui bahwa pandemi yang melanda dunia, termasuk Indonesia khususnya di wilayah Papua Barat, merupakan cobaan berat.

    “Meskipun dihadapkan dengan situasi Covid-19 dan keterbatasan, rekan-rekan Polres tetap menunjukan dedikasi, loyalitas, dan integritas yang tinggi. Sehingga dapat mewujudkan situasi kamtibnas yang tetap kondusif dalam rangka mendukung program pemerintah daerah dalam pembangunan di wilayah Manokwari dan sekitarnya,” tuturnya.

    Baca juga:  Bupati Manokwari Ajak Masyarakat Jaga Kebersihan di Lingkungan Masing-masing

    Lanjutnya, berbagai pengalaman selama perjalanan waktu 75 tahun ini telah mematangkan karakter pengabdian untuk menjadikan Polri lebih cerdas dan tegar dalam mengemban tugas memelihara keamanan dalam negeri.

    “Kami mengapresiasi dan patut bersyukur beberapa prestasi dan pencapaian kinerja Polres Manokwari, beberapa kasus menonjol dan meresahkan telah berhasil di ungkap seperti kasus narkoba, penjambretan, begal, dan lain-lain,” sebutnya.

    Terakhir, Airlangga menyebut bahwa kesuksesan capaian Polres dalam melaksanakan tugas harus selalu bersinergi dengan masyarakat, pemerintah daerah, dan tentunya TNI.

    “Harapan kami semua prestasi dan keberhasilan yang telah diraih selama ini dapat terus ditingkatkan di masa yang akan datang. Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan bimbingan dan petunjuknya kita sekalian dalam melanjutkan dan meningkatkan pengabdian pada masyarakat,bangsa dan negara,” tutupnya. (LP2/red)

    Latest articles

    Sembilan Tahun Beruntun, SKK Migas Kembali Kantongi Opini WTP

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com – SKK Migas kembali mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas laporan keuangan tahun 2024. Ini menjadi tahun...

    More like this

    Bupati Manokwari Tambah 6 Tenaga Ahli untuk Mendukung Pemerintahannya

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou kembali menambah Tenaga (TA) untuk mendukung pemerintahannya bersama...

    Ratusan Kendaraan yang Ditilang semakin Menumpuk, Polisi Minta Warga Ambil Kendaraannya

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Satuan Lalu Lintas Polresta Manokwari mengimbau masyarakat pemilik kendaraan bermotor yang diamankan...

    DPRK Manokwari Setujui 18 Propemperda Tahun 2025, Mayoritas Usulan Pemda

    MANOKWARI, Linkpapua.com- DPRK Manokwari menggelar Rapat Paripurna DPRK Manokwari tentang penetapan propemperda tahun 2025...