27.2 C
Manokwari
Selasa, April 22, 2025
27.2 C
Manokwari
More

    Songsong Pilkada, Polda Papua Barat Gelar Tabligh Akbar dan Deklarasi Damai

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Dalam rangka mewujudkan Pilkada damai 2024 di Provinsi Papua Barat, Polda Papua Barat menggelar Tabligh Akbar dan Deklarasi Pilkada Damai 2024 untuk memperkuat ukhuwah islamiah. Tablig akbar dipusatkan di lapangan Krida Tama Kampung Udapi Hilir Sp 4 Kabupaten Manokwari, Sabtu (20/7/2024) malam.

    Baca juga:  Polda Papua Barat Imbau Masyarakat Tetap Tenang Sikapi Isu Penyerangan Pasca Pembegalan

    Kegiatan Tabligh Akbar dan Deklarasi Damai ini menghadirkan Ustadz Hasan Kosasih dan Kiwil sebagai penceramah untuk mengisih dakwah kepada masyarakat yang bertujuan untuk untuk memperkuat ukhuwah islamiah dan doa bersama agar selalu diberi perlindungan, keselamatan, rahmat dan hidayah dari Allah SWT menjelang Pilkada yang akan dilaksanakan di Provinsi Papua Barat dan Papua Barat Daya.

    Baca juga:  Soal Kasus Korupsi Dana Hibah KONI Papua Barat, Kejati Sudah Terima SPDP

    Karo Rena Polda Papua Barat Kombes Pol. Edwin Oktavianus mewakili Kapolda Papua Barat menyampaikan kegiatan yang dilaksanakan ini merupakan sarana untuk meningkatkan ketakwaan.

    ”Kegiatan ini sekaligus mempererat tali silaturahmi untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif dan juga menyambut pilkada 2024 serentak yang akan dilaksanakan di Provinsi Papua Barat dan Papua Barat Daya,”ungkap dia. Di akhir kegiatan tersebut ditutup dengan Deklarasi Damai dalam rangka Pilkada 2024 dengan seluruh komponen masyarakat Papua Barat.(LP3/Red)

    Latest articles

    TP-PKK Manokwari Komitmen Dukung Program Imunisasi Demi Wujudkan Generasi yang Sehat...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ketua Tim Penggerak - Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Manokwari Ny Febelina Wondiwoy Indou menyampaikan komitmennya mendukung program imunisasi di Manokwari. “Setiap anak harus...

    More like this

    TP-PKK Manokwari Komitmen Dukung Program Imunisasi Demi Wujudkan Generasi yang Sehat dan Berkualitas

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ketua Tim Penggerak - Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Manokwari Ny Febelina Wondiwoy...

    Hari Bumi 2025, Wabup Bintuni Luncurkan Penanaman Sejuta Pohon Matoa

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Momentum peringatan Hari Bumi 2025, Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni,...

    Pemkab Manokwari Launching Berlian, Pastikan Cakupan Imunisasi Harus Maksimal

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pemerintah kabupaten Manokwari melaunching Gerakan Bersatu Lengkapi Imunisasi Anak (Berlian) pada Selasa...