25.5 C
Manokwari
Jumat, April 18, 2025
25.5 C
Manokwari
More

    Seleksi Terbuka 19 Jabatan Eselon II Pemprov Papua Barat Resmi Dibuka

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pemprov Papua Barat resmi membuka pendaftaran seleksi terbuka calon pejabat eselon dua. Ada 19 jabatan lowong yang akan diperebutkan dalam seleksi ini.

    Asisten II Setda Provinsi Papua Barat Melkias Wernussa mengatakan, kepada semua ASN yang memenuhi syarat administratif agar segera mendaftarkan diri. Melkias mengingatkan ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi calon peserta.

    Baca juga:  Pj Gubernur Ali Baham Beberkan Tantangan Berat Papua Barat Menuju Indonesia Emas 2045

    “Silakan mendaftar karena ini kesempatan emas bagi ASN untuk mengembangkan karier. Pendaftaran bisa dilakukan secara online,” terang Melkias saat memimpin apel pagi di halaman kantor Gubernur Provinsi Papua Barat, Jumat (3/5/2024).

    Melkias mengungkapkan, seleksi terbuka 19 jabatan eselon II diperkirakan dalam jangka waktu 3 bulan sudah memasuki babak final. Melkias mengingatkan seluruh peserta mempersiapkan berbagai kebutuhan.

    Baca juga:  Rangkaian Forum Pra-Kapnas Wilayah Pamalu, SKK Migas - KKKS Kunjungi Poltek Pelayaran Sorong

    “Tak hanya administrasi yang dibutuhkan tapi juga mental guna mengikuti seleksi,” tutur Melkias.

    Di kesempatan itu Melkias juga menyampaikan bahwa saat ini pj gubernur dan rombongan sedang melakukan kunjungan ke Fak-Fak bersama rombongan Tim Penggerak PKK Provinsi Papua Barat. Sedangkan Pj Setda Papua Barat Yacob Fonataba sedang berada Bali. Yacob dijadwalkan akan tiba di Papua Barat pada hari ini.

    Baca juga:  Lepas Pawai Budaya HUT PI ke-168, Waterpauw Ajak Generasi Muda Sebarkan Kebaikan

    “Saya juga perlu mengingatkan bahwa sesuai instruksi gubernur seluruh perangkat daerah yang hingga saat ini belum melaporkan paket pegadaan perangkat daerah untuk segera melaporkan dan menyerahkan laporan pertanggungjawabanya kepada Pj Setda Provinsi Papua Barat untuk kemudian diserahkan kepada Pj Gubernur Papua Barat yang selanjutnya akan di tindaklanjuti,” tambah Melkias. (LP/13Red).

    Latest articles

    Eduard Ivakdalam Latih Manokwari United Bersaing di Liga 4 Nasional

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Manokwari United mendapat suntikan semangat baru jelang putaran nasional Liga 4 2024/2025. Klub yang jadi wakil Papua Barat kini resmi dilatih...

    More like this

    Eduard Ivakdalam Latih Manokwari United Bersaing di Liga 4 Nasional

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Manokwari United mendapat suntikan semangat baru jelang putaran nasional Liga 4...

    Manokwari United Siap Berlaga di Liga 4 Nasional, Berangkat ke Banyuwangi 19 April

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Manokwari United yang mewakili Papua Barat siap berlaga pada putaran nasional...

    Pemprov Papua Barat Sinkronkan Penataan Kelembagaan Daerah Mengacu Otsus

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat melakukan langkah konkret dalam mengoptimalkan pelaksanaan...