27.4 C
Manokwari
Senin, Juni 17, 2024
27.4 C
Manokwari
More

    PPA Papua Barat Gelar Lomba Tari Tumbuk Tanah dan Menu Lokal, Pj Ketua TP PKK Berikan Apresiasi

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Pj Ketua TP PKK Papua Barat, Siti Mardiana Temongmere, mendorong Perkumpulan Perempuan Arfak (PPA) Papua Barat untuk terus menjadi sarana mengasah dan memberdayakan diri. Dia juga menekankan pentingnya organisasi sebagai wadah untuk mencapai tujuan bersama.

    Mardiana menyampaikan itu saat menghadiri sekaligus membuka kegiatan perlombaan budaya yang diselenggarakan Badan Pengurus Perkumpulan Perempuan Arfak (PPA) Papua Barat di Kampung Mobja, Distrik Masni Manokwari, Sabtu (25/5/2024).

    Kegiatan ini meliputi lomba kreasi menu sehat pangan lokal, tari Tumbuh Tanah, dan lomba sikat gigi. Menurutnya, kegiatan ini bisa membangun kapasitas, kreativitas, dan kebahagiaan di antara anggota dan masyarakat.

    Baca juga:  PPA Papua Barat Gelar Lomba Tari Tumbuk Tanah dan Cipta Menu Lokal di Distrik Masni

    “Saya selaku Ketua TP PKK Papua Barat sangat mengapresiasi kegiatan ini dan sangat senang berada di tengah semuanya. Terutama dalam cipta menu kreasi pangan lokal dan lomba sikat gigi, itu juga menjadi tugas saya di TP PKK Papua Barat,” ujarnya.

    Sitti Mardiana mengungkapkan pentingnya pangan lokal dan mengajak para ibu-ibu untuk merawat tanaman serta mengelola hasilnya dengan baik agar menjadi produk unggul yang mampu bersaing dengan olahan makanan lainnya.

    “Pj Gubernur (Ali Baham Temongmere) telah mencanangkan konsumsi pangan lokal dua hari dalam seminggu, yang kita sebut ‘Dua Hari Tanpa Nasi’. Mari kita wujudkan itu di kehidupan kita dengan mengkonsumsi pangan lokal pada hari Senin dan Kamis,” serunya.

    Baca juga:  Pj Ketua PKK PB Minta Kader Dasawisma di Kampung Coa Kaimana jadi Penggerak

    Selain itu, dia mengingatkan tentang bahaya makanan cepat saji yang telah menjadi gaya hidup masyarakat, terutama bagi para orang tua yang sibuk sehingga sering memberikan makanan cepat saji kepada anak-anak.

    “Makanan cepat saji memang mudah didapat, murah, memiliki tampilan yang menarik, dan cepat, namun belum tentu memenuhi gizi yang dibutuhkan,” ujarnya.

    Baca juga:  Petuah Pangdam Kasuari untuk Bintara Afirmasi Otsus: Jaga Papua

    Sitti Mardiana mengajak semua orang tua untuk menyiapkan gizi yang cukup bagi anak-anak, karena mereka merupakan generasi emas di masa depan.

    “Dengan begitu, kita juga menyiapkan generasi yang unggul dan sehat,” ungkapnya.

    Dia juga menyampaikan terima kasih kepada Ketua Badan Pengurus PPA Papua Barat, Indrayanti, yang telah memberikan ruang kepada anggota untuk berekreasi.

    “Semoga dalam lomba ini akan muncul kreasi yang menarik dengan varian rasa yang lezat sehingga dapat mengalahkan olahan makanan cepat saji,” pungkas Sitti Mardiana. (LP12/red)

    Latest articles

    Pj Gubernur Ali Baham Jadi Khatib Salat Id di Manokwari, Serukan...

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Pj Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere, salat Idul Adha 1445 H/2024 M bersama ribuan jemaah di lapangan Kodim 1801/Manokwari, Senin...

    Alumni Yapis Manokwari Sumbang 1 Ekor Sapi

    More like this

    Pj Gubernur Ali Baham Jadi Khatib Salat Id di Manokwari, Serukan Keteladanan Nabi Ibrahim

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Pj Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere, salat Idul Adha 1445...

    Kurban di Masjid Nurul Qolbi Manokwari, Momen Pererat Silaturahmi Umat Beragama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Jemaah Masjid Nurul Qolbi Amban Permai, Kabupaten Manokwari, Papua Barat, melaksanakan...

    Alumni Yapis Manokwari Sumbang 1 Ekor Sapi

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Alumni Yayasan Pendidikan Islam (Yapis) Manokwari menyalurkan hewan kurban berupa sapi di sekolah...