28.3 C
Manokwari
Sabtu, Juli 27, 2024
28.3 C
Manokwari
More

    Polda Papua Barat Minta Personelnya Hindari Aktivitas Politik Terkait Pemilu

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Kabid Humas Polda Papua Barat, Kombes Pol. Adam Erwindi, menekankan kepada seluruh personel Polda Papua Barat untuk bersikap netral menjelang Pemilu 2024.

    Hal ini disampaikan Adam saat memimpin apel seluruh personel Polda Papua Barat di Mapola Papua Barat, Senin (4/12/2023).

    “Saya tekankan kepada seluruh personel untuk menjaga netralitas menjelang pemilu. Ini merupakan perintah langsung dari Bapak Kapolri dan Bapak Kapolda,” ujarnya.

    Baca juga:  Tim Avatar Ringkus 2 Kawanan Begal Manokwari, 1 Masih Buron

    Adam menjelaskan, netralitas Polri merupakan hal yang mutlak dalam tiap pelaksanaan pemilu. Untuk itu, seluruh personel harus menghindari segala bentuk kegiatan yang dapat menimbulkan kesan tidak netral.

    Beberapa hal yang harus dihindari oleh personil Polri menjelang pemilu, antara lain berfoto bersama dengan calon atau pasangan calon; mengikuti kegiatan kampanye atau sosialisasi partai politik; menyampaikan dukungan atau pernyataan dukungan kepada salah satu calon atau pasangan calon; serta menggunakan media sosial (medsos) untuk mengekspresikan dukungan kepada salah satu calon atau pasangan calon (paslon).

    Baca juga:  DPD REI Papua Barat Target Bangun 1.200 Unit Rumah Tahun Ini

    “Sebagai anggota Polri kita tetap harus menjaga netralitas walaupun ada saudara atau keluarga kita yang ikut memilih. Tetap ada koridor yang tidak boleh dilaksanakan. Misalnya, tidak boleh nge-like salah satu paslon di medsos,” ucapnya.

    Baca juga:  Sampaikan Ucapan HUT Satpol PP, Ali Baham: Jaga Profesionalitas, Layani Warga

    Selain itu, Adam juga mengingatkan kepada seluruh personel untuk menghindari kegiatan patroli di tempat-tempat yang dianggap sensitif dengan kegiatan pemilu. Hal ini dilakukan untuk menghindari kesalahpahaman.

    “Saya minta seluruh personel untuk dapat memahami dan melaksanakan perintah ini dengan baik,” katanya. (LP3/Red)

     

    Latest articles

    Hari ini, Lintas Komponen Tanam 1.000 Mangrove di Pantai Sowi Manokwari

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com - Lintas komponen di Papua Barat melakukan penanaman 1.000 mangrove di pesisir Pantai Sowi, Manokwari, Jumat (26/7/2024). Gerakan reboisasi ini dilaksanakan dalam rangka...

    More like this

    Hari ini, Lintas Komponen Tanam 1.000 Mangrove di Pantai Sowi Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com - Lintas komponen di Papua Barat melakukan penanaman 1.000 mangrove di pesisir Pantai...

    KPU RI Masih Kaji Usulan Kenaikan Dana Operasional PPD-PPS Bintuni 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Teluk Bintuni menyebut, usulan kenaikan dana operasional PPD...

    Bawaslu Manokwari bersama PWI Papua Barat Komitmen Wujudkan Pilkada Berintegritas

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Manokwari menggelar coffe morning bersama pekerja media dan...