25.5 C
Manokwari
Minggu, April 27, 2025
25.5 C
Manokwari
More

    Partai Garuda: Kami Dorong Kader Terbaik, untuk Perubahan di Raja Ampat

    Published on

    WAISAI, linkpapua.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Raja Ampat menerima secara resmi berkas pendaftaran bakal calon legislatif (caleg) Partai Garda Perubahan Indonesia (Garuda), Minggu (14/5/2023). Partai Garuda mendaftarkan 20 bacaleg.

    “Tepat Pada hari ini, Minggu, 14 Mei 2023 menjelang pukul 17.00 Wit, Partai Garuda resmi mendaftarkan 20 bacaleg. Mereka kader kader terbaik dan siap membawa perubahan,” ujar Ketua Partai Garuda Artemas Mambrisau.

    Baca juga:  Hari ini, Sudah 8 Bakal Calon Anggota DPD RI Resmi Daftar ke KPU Papua Barat

    Rombongan Partai Garuda berjalan dari sekretariat menuju kantor KPU diiringi alat musik tradisional Suling Tambur dan tari-tarian. Sepanjang jalan mereka juga menyuarakan yel yel kemenangan.

    Rombongan tiba di kantor KPU sekitar pukul 17.00. Setelah dilakukan pemeriksaan, berkas bacaleg Partai Garuda dinyatakan lengkap.

    “Puji Tuhan karena semua berjalan lancar dan tidak ada halangan dan hambatan bagi Partai Garuda. Berkas-berkas pendaftaran bakal caleg DPRK dinyatakan lengkap,” katanya.

    Baca juga:  KPU Tetapkan 569 Bacaleg DPR PB Masuk Daftar Calon Sementara, Masyarakat Bisa Beri Masukan

    Soal target, Partai Garuda Raja Ampat mematok target tinggi. Yakni 7 Kursi di DPRK plus unsur pimpinan.

    “Saya optimis, para calon legislatif yang saat ini telah mendaftarkan sebagai bacaleg di Artai Garuda mereka sangat berkompeten pribadi saya sangat yakin itu,” tandas Artemas.

    Baca juga:  Speed Boat Milik Pemkab Teluk Wondama Terbakar, 1 Meninggal-Kerugian Ditaksir Rp4 Miliar

    Menurut Artemas, bacaleg Garuda adalah para politisi cerdas dan memiliki segudang pengetahuan dan pengalaman dalam bidang politik. Mereka juga dinilai sangat berkomitmen mengabdikan diri mereka untuk melayani masyarakat Raja Ampat.

    “Partai Garuda ini ibaratnya perahu yang mampu menampung dan memfasilitasi kepentingan-kepentingan masyarakat dan membawa perubahan dalam pemerintahan,” imbuhnya. (LP10/red) 

    Latest articles

    Kardinal Ignatius Suharyo Wakili Indonesia Ikuti Konklaf Pemilihan Paus di Vatikan

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com – Uskup Keuskupan Agung Jakarta, Kardinal Ignatius Suharyo, akan mewakili Indonesia dalam Konklaf atau pemilihan Paus baru di Vatikan. Dia dijadwalkan bertolak...

    More like this

    Vatikan Umumkan Paus Fransiskus Dimakamkan 26 April

    VATICAN CITY, LinkPapua.com - Vatikan secara resmi menetapkan Sabtu (26/4/2025) sebagai tanggal pemakaman Paus...

    Arus Mudik 2025 Lancar, PBNU Puji Kinerja Polri dan Jajaran Perhubungan

    JAKARTA, LinkPapua.com - Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Ahmad Fahrur Rozi atau Gus...

    Gubernur Papua Barat Letakkan Batu Pertama Pembangunan Gedung PAUD Efrata Wosi

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, meletakkan batu pertama pembangunan gedung PAUD...