26.7 C
Manokwari
Jumat, Maret 14, 2025
26.7 C
Manokwari
More

    Masyarakat Warmare Siap Serahkan Lahan untuk Pergeseran Kabupaten Manokwari

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Sem Ayok, tokoh masyarakat Distrik Warmare, Kabupaten Manokwari, Papua Barat, mengungkapkan masyarakat siap menyerahkan lahannya untuk kepentingan pergeseran Kabupaten Manokwari.

    Ini sebagai bentuk dukungan agar Warmare nantinya benar-benar ditetapkan sebagai pusat pemerintahan pergeseran Kabupaten Manokwari.

    “Masyarakat sudah siap serahkan lahannya untuk pemerintah agar dilakukan pembangunan bagi pergeseran Kabupaten Manokwari di Distrik Warmare. Untuk kepastian lahannya kalau bupati sudah turun ke Distrik Warmare. Lahan yang dibutuhkan cukup memadai jadi soal lahan tidak ada masalah,” ujar Sem Ayok, Senin (6/9/2021).

    Baca juga:  Bawaslu Manokwari Ajak Media Aktif Awasi Pemilu 2024

    Dikatakannya, sesuai aturan pergeseran kabupaten, Distrik Warmare memenuhi persyaratan untuk pergeseran Kabupaten Manokwari karena letaknya 30 kilometer dari daerah induk.

    Baca juga:  Pansus LKPj DPRD Manokwari Segera Sampaikan Rekomendasi

    “Dalam beberapa kali rapat masyarakat sudah sampaikan mendukung pergeseran ini. Sehingga tokoh masyarakat, pemuda, dan agama menjamin kondisi keamanan Distrik Warmare. Sehingga masyarakat diminta agar tidak melakukan pemalangan-pemalangan jalan ataupun gangguan lainnya yang bisa mengganggu ketertiban masyarakat,” jelasnya.

    Baca juga:  Pj Gubernur Ali Baham Serahkan Sapi Kurban 1 Ton Bantuan Presiden ke Ponpes Darussalam Manokwari

    Tim persiapan pergeseran Kabupaten Manokwari juga sudah mempersiapkan sejumlah spanduk untuk menyosialisasikan ke masyarakat terkait dengan rencana pergeseran Kabupaten Manokwari ke Distrik Warmare. Rencana pergeseran ini tidak terlepas dari pemekaran Kota Manokwari. (LP3/Red)

    Latest articles

    Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni Gelar Ibadah Syukur Usai Dilantik

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni periode 2025-2030, Yohanis Manibuy dan Joko Lingara, menggelar ibadah syukur usai resmi dilantik. Ibadah berlangsung...

    More like this

    Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni Gelar Ibadah Syukur Usai Dilantik

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni periode 2025-2030, Yohanis Manibuy...

    Gubernur Papua Barat Usulkan 10 DOB ke Komisi II DPR RI

    JAKARTA, LinkPapua.com - Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, mengusulkan pembentukan 10 Daerah Otonom Baru...

    Kapolri Rotasi 10 Kapolda, Sejumlah Jenderal Dapat Tugas Baru

    JAKARTA, LinkPapua.com – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan rotasi besar-besaran di tubuh Polri....