28.7 C
Manokwari
Jumat, November 22, 2024
28.7 C
Manokwari
More

    Mantan Ketua DPRD Manokwari Tutup Usia

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Kabar duka datang dari keluarga besar Partai Golongan Karya (Golkar) Papua Barat. Kader sekaligus politisi senior yang juga merupakan Ketua DPK Kosgoro 1957, Dedy Subrata May, tutup usia, Jumat siang (23/9/2022), di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Papua Barat.

    Baca juga:  Lantik Ratusan Pejabat di Lingkup Papua Barat, Waterpauw: Jangan Ada Pemikiran-pemikiran Politik

    Info tersebut disampaikan Sekretaris DPK Kosgoro 1957 Papua Barat, Rizald Hussein.

    “Telah berpulang ke pangkuan Tuhan Yang Maha Kuasa, saudara, teman, sahabat, kakak, bapak kita tercinta, Ketua PDK Kosgoro 1957 Provinsi Papua Barat, Bapak Deddy S. May. Semoga Almarhum mendapat tempat yang layak di sisi Tuhan Yang Maha Baik. Kosgoro 1957 PB kehilangan satu lagi pemimpin terbaik. Selamat jalan, Kawan. Selamat jalan, Sahabat. Selamat jalan, Mentor. Beristirahat dengan tenang,” tulisnya.

    Baca juga:  Partai Golkar Beri Santunan Kepada 1.000 KK di Raja Ampat

    Dedy yang pernah menduduki kursi pimpinan DPRD Manokwari selama dua periode, yaitu periode 2009-2014 sebagai wakil ketua DPRD, dan periode 2014-2019 sebagai ketua DPRD Manokwari.

    Baca juga:  Prihatin Kondisi Pendidikan, Kapolda Papua Barat: Tugas Bersama, Bukan Hanya Pemerintah

    Sebelum mengembuskan napas terakhir, Dedy sempat dirawat di salah satu klinik. Namun, karena kondisinya menurun sehingga dirujuk ke RSUD Papua Barat. Hingga berita ini diturunkan belum diketahui rencana pemakamannya. (LP3/Red)

    Latest articles

    PW IPPNU Papua Barat Teken MoU dengan DLHKP Papua Barat Daya,...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-PW IPPNU Papua Barat terus memperkuat sinergi dengan Dinas Lingkungan Hidup, Kehutanan dan Pertanahan Papua Barat Daya melalui penandatanganan Nota Kesepahaman Sinergi Program...

    More like this

    BPK RI Papua Barat: Tak Semua Data Boleh Dibuka ke Media  

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Papua Barat menggelar sharing session dengan...

    Bawaslu Papua Barat Ingatkan Logistik Harus Tiba di TPS pada H-1

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Bawaslu Papua Barat memastikan distribusi logistik Pilkada 2024 harus telah tiba di...

    Kunjungi Fakfak, Ali Baham Minta Lintas Komponen Jaga Sinergi Jelang Pilkada

    FAKFAK,Linkpapua.com - Penjabat Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere bersama Tim Desk Pilkada berkunjung...