29.3 C
Manokwari
Jumat, April 26, 2024
29.3 C
Manokwari
More

    Manokwari Segera Miliki Ruang Terbuka Publik

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Tim Percepatan Pembangunan Kabupaten Manokwari bentukan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat mulai membahas sejumlah program yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

    Selain pengembangan Bandara Rendani dan sejumlah ruas jalan, tim percepatan pembangunan juga membahas soal ruang terbuka publik di Manokwari.

    Baca juga:  Parjal Minta Kemendagri Hormati Rekomendasi DPR Papua Barat Soal Pengganti Pj Gubernur

    Ketua Tim Percepatan Pembangunan Manokwari, Raymond R.H. Yap, mengatakan pembangunan ruang terbuka publik lokasinya di Lapangan Borasi.

    “Kita coba bahas pembangunan ruang terbuka publik, lahan kabupaten, konstruksi provinsi dan kementerian. Lapangan Borasi akan didesain seperti stadion yang nantinya terhubung ke Anggrem karena Kantor PU akan dibebaskan dan akan dijadikan ruang terbuka hijau,” tuturnya kepada wartawan, Selasa (26/7/2022).

    Baca juga:  Gubernur Ingatkan Netralitas ASN di Pilkada

    Dia mengungkapkan, nanti posisi jalannya seperti segitiga dan area Kantor PU ke belakang akan dibebaskan dan dijadikan ruang terbuka hijau, sedangkan Lapangan Borasi akan jadi ruang terbuka publik.

    Baca juga:  Bupati Manokwari Rakor Bersama Ketua RT/RW, Serahkan Insentif dan Ajak Jaga Kamtibmas

    Selain itu, dari Anggrem direncanakan juga akan ada jembatan yang akan terhubung langsung ke Pasar Sanggeng.

    “Dari Anggrem nanti akan dibangun jembatan ke Pasar Sanggeng. Nantinya rencana nama Jembatan Jokowi atau Jembatan Pepera,” paparnya. (LP9/Red)

    Latest articles

    DK PWI Minta Hendry Ch Bangun dan 3 Pengurus Patuhi Sanksi...

    0
    JAKARTA, Linkpapua.com- Dewan Kehormatan Persatuan Wartawan Indonesia (DK PWI) meminta Ketua Umum (Ketum) PWI Hendry Ch Bangun tidak berkelit dan menaati keputusan tentang sanksi...

    More like this

    Hadapi Pilkada, Gerindra Papua Barat akan Survei dan Seleksi Internal Bakal Calon

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Mensukseskan Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten , Kota dan Propinsi, DPD Partai Gerakan...

    Pj Gubernur Ali Baham: HUT Pekabaran Injil ke-70 Lembah Baliem Momentum Pengikat Persaudaraan

    WAMENA, linkpapua.com- Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere menghadiri rangkaian HUT ke-70 Pekabaran...

    DPC PKB Manokwari Bakal Buka Penjaringan Kepala Daerah Bulan Mei

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Dalam persiapan menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak November mendatang, DPC Partai Kebangkitan...