26.1 C
Manokwari
Minggu, Januari 19, 2025
26.1 C
Manokwari
More

    KPU Teluk Wondama Tetapkan 328 DCS di Pemilu Legislatif 2024

    Published on

    WASIOR, LinkPapua.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Teluk Wondama menetapkan secara resmi Daftar Calon Sementara (DCS) bakal calon legislatif (bacaleg) DPRD Kabupaten Teluk Wondama untuk Pemilu 2024 sebanyak 328 orang.

    Jumlah caleg yang ditetapkan dalam DCS sebanyak 328 nama dari 18 partai politik untuk tiga daerah pemilihan (dapil).

    Rinciannya adalah dapil satu sebanyak 84 nama, dapil dua 99 nama dan dapil tiga sebanyak 145 nama.

    Penetapan DCS dilakukan dalam rapat pleno yang dipimpin Ketua KPU Teluk Wondama Yustinus Rumabur di kantor KPU, Jalan Topai Wasior, Jumat sore (18/8/2023).

    Baca juga:  Partai Buruh, PBB dan PKN Dipastikan tak Ikut Pileg 2024 di Pegaf

    DCS yang telah ditetapkan itu selanjutnya akan diumumkan secara luas untuk mendapatkan tanggapan masyarakat. Pengumuman DCS berlangsung dari 19 sampai 23 Agustus.

    Ditemui usai rapat pleno, Rumabur mengatakan partai politik masih bisa melakukan perubahan komposisi calon legislator (caleg) dalam DCS sepanjang ada tanggapan atau pengaduan dari masyarakat.

    Bisa juga karena caleg bersangkutan meninggal dunia atau mengundurkan diri.

    “Apabila ada tanggapan masyarakat maka DCS bisa berubah. Namun tidak bisa menambah (jumlah). Contoh ada partai yang ada 19 (caleg), setelah ada pengaduan masyarakat dia mau menambah ke-20 sudah tidak bisa. Jadi kalau ada yang mundur itu boleh diganti asalkan ada tanggapan dari masyarakat, “jelas Rumabur.

    Baca juga:  Alot! Sisa Pemkab Teluk Wondama Belum Teken NPHD Pilkada 2024

    Sekretaris DPC Partai Kebangkitan Nasional (PKN) Teluk Wondama Tonci Markus Somambui mengklaim seluruh caleg PKN yang telah masuk DCS memiliki rekam jejak yang baik sehingga tidak akan mendapat protes atau keberatan dari masyarakat.

    “Semua caleg kami bersih sehingga kami yakin semuanya akan lolos sampai jadi calon tetap (DCT). Semua sudah tidak ada masalah, “sebut Tonci.

    Baca juga:  KPU Manokwari: Maju Caleg, ASN, Kepala-Aparat Kampung Harus Mundur

    Adapun berdasarkan DCS yang telah ditetapkan itu, terdapat 14 partai politik yang memiliki jumlah caleg mencapai 100 persen sesuai jumlah kursi pada setiap dapil.

    Yakni PKB, Gerindra, PDIP, Golkar, NasDem, Gelora, PKS, PKN, Hanura, Demokrat, PSI, Perindo, PPP dan Partai Umat.

    Sementara empat partai lain yaitu Partai Buruh, Garuda, PBB dan PAN gagal mencapai 100 persen. (Rex/LP)

    Latest articles

    Asah Skill Komunikasi, GBI Manokwari Gelar Pelatihan Public Speaking

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com -Departemen Pemuda dan Anak (DPA) GBI menggelar pelatihan public speaking for youth yang diperuntukkan bagi generasi muda di Manokwari. Kegiatan digelar di aula...

    More like this

    Pemprov Papua Barat Salurkan Hibah di Sejumlah Kampung di Fakfak

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung Papua Barat menyalurkan bantuan hibah perlengkapan kantor...

    Survei Poltracking Pilkada Bintuni: Sulit Terkejar, Elektabilitas Yo Join 43,8%

    TELUK BINTUNI,Linkpapua.comPoltracking Indonesia merilis hasil survei elektabilitas calon Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni....

    Kampanye Dimulai Hari ini, Lintas Komponen di Papua Barat Serukan Pilkada Damai

    MANOKWARI, Linkpapua.com - Bawaslu Papua Barat menggelar deklarasi kampanye damai dengan melibatkan lintas elemen, Selasa...