28.5 C
Manokwari
Jumat, Mei 9, 2025
28.5 C
Manokwari
More

    KPU Manokwari Selesaikan Pencermatan DCT, Lanjut Verifikasi Administrasi

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manokwari telah menyelesaikan tahapan penerimaan pencermatan Daftar Calon Tetap (DCT) anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRK) Manokwari, Selasa (3/10/2023).

    Ketua KPU Manokwari, Christin Ruth Rumkabu, menutup tahapan penerimaan pencermatan DCT didampingi seluruh komisioner KPU Manokwari serta Anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Manokwari, Syamsudin Renuat.

    Selama proses penerimaan pengajuan pencermatan DCT, KPU Manokwari menerima sejumlah perubahan yang diajukan partai politik (parpol). Perubahan itu meliputi penggantian calon, perubahan daerah pemilihan (dapil), perubahan nama dan gelar, serta pengajuan kelengkapan dokumen persyaratan pencalonan.

    Baca juga:  Daftarkan 30 Bacaleg, Golkar Manokwari Optimistis Menang di Pemilu 2024

    Selama masa pencermatan berlangsung, KPU Manokwari terus menjalin komunikasi dengan parpol yang calonnya berstatus sebagai kepala kampung, aparat kampung, maupun Aparatur Sipil Negara (ASN).

    Sesuai ketentuan, calon dengan pekerjaan yang wajib mundur diharuskan melengkapi dokumen berupa surat keputusan (SK) pemberhentian dari instansi yang berwenang sesuai tingkatan mereka.

    Menurut data yang diperoleh dari KPU Manokwari dan Bawaslu Manokwari, terdapat 23 calon dengan status pekerjaan yang wajib mundur. Rinciannya 3 ASN, 5 kepala kampung, 8 Badan Musyawarah Kampung (Bamuskam), dan 7 aparat kampung dan kelurahan.

    Baca juga:  Saat Ganjar Pranowo Basuh Wajah di Sumur Tua Pulau Mansinam

    Beberapa calon dengan status aparat kampung dan kelurahan telah menyerahkan SK pemberhentian saat pengajuan pencermatan.

    Ketua KPU Manokwari, Christin Ruth Rumkabu, mengapresiasi kerja sama dari semua pihak, baik penyelenggara maupun peserta pemilu yang telah memastikan tahapan pencermatan ini berjalan lancar.

    “Komunikasi yang dijalin antara peserta dengan penyelenggara berjalan dengan baik. Sejumlah kendala yang dialami peserta bisa segera diatasi berkat komunikasi intens antarpihak. Semoga proses ini bisa berjalan lancar hingga selesainya pelaksanaan pemilu mendatang,” ujarnya.

    Baca juga:  Kendalikan Inflasi, BI Papua Barat Gelar Lomba Kari Pedas dan Ketan Pedas

    Tahapan selanjutnya yang akan dilaksanakan adalah verifikasi administrasi yang dijadwalkan berlangsung 4 hingga 18 Oktober 2023. Tahap berikutnya rekapitulasi hasil verifikasi administrasi yang akan berlangsung 19 hingga 23 Oktober 2023.

    Penyusunan rancangan DCT akan dilakukan 24 Oktober hingga 2 November 2023. DCT anggota DPRK Manokwari direncanakan akan ditetapkan pada 3 November 2023 dan diumumkan sehari setelahnya. (LP3/Red)

    Latest articles

    Ratusan Kendaraan yang Ditilang semakin Menumpuk, Polisi Minta Warga Ambil Kendaraannya

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Satuan Lalu Lintas Polresta Manokwari mengimbau masyarakat pemilik kendaraan bermotor yang diamankan kepolisian sebagai barang bukti, diingatkan untuk segera diambil. Kanit Turjawali Sat...

    More like this

    Ratusan Kendaraan yang Ditilang semakin Menumpuk, Polisi Minta Warga Ambil Kendaraannya

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Satuan Lalu Lintas Polresta Manokwari mengimbau masyarakat pemilik kendaraan bermotor yang diamankan...

    Konsultasi Publik RKPD 2026, Wagub Papua Barat Minta Program Prioritas Merata-Tepat Sasaran

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menyampaikan pentingnya pemerataan program...

    Deadline Hari Ini 9 Mei, Honorer Papua Barat Tak Setor Berkas Otomatis Gugur

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Tenaga honorer di lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat yang tidak...