26.2 C
Manokwari
Jumat, Mei 9, 2025
26.2 C
Manokwari
More

    Kompak, TNI-Polri Bakti Sosial Bersihkan Tempat Ibadah di Mansel

    Published on

    MANSEL, Linkpapua.com – Jajaran anggota TNI dan Polri di Kabupaten Manokwari Selatan (Mansel) menggelar bakti sosial dalam menyambut hari ulang tahun (HUT) Bhayangkara ke-76 pada 1 Juli nanti.

    Dengan seragam khas masing-masing, anggota TNI-Polri melakukan bakti sosial dengan membersihkan rumah ibadah hingga tempat wisata di tiga tempat berbeda, yakni di Masjid Arrahman Momiwaren, Gereja GPKAI Jemaat Sakina Isaryon Rayon II, Kampung Siwi, Distrik Momiwaren, dan di pantai wisata Saw Miyen, Distrik Oransbari.

    Baca juga:  Pertama Kalinya Madrasah Diniyah Al-Kautsar Oransbari Akan Gelar Seremoni Khatam Alquran

    Sebanyak 54 anggota dari Polres Mansel dan Kodim 1808/Mansel dikerahkan dalam bakti sosial yang digelar, Jumat (17/6/2022). Anggota dari Polres Mansel dikoordinir langsung Wakil Kapolres, Kompol Alexander Putra, sementara anggota Kodim 1808/Mansel dikoordinir Pasi Ops., Mayor Inf. Rudy.

    Baca juga:  Saat Daftar ke KPU Mansel, Pasangan TOP Taat Aturan Meski Sempat Adu Argumen

    Melalui kegiatan ini, Kapolres Mansel, AKBP Tolopan Simanjuntak, menyampaikan memang sudah selayaknya TNI-Polri memberikan contoh wujud sinergitas kepada masyarakat. Salah satunya melalui bakti sosial ini.

    Baca juga:  Inspektorat: Laporan LHKPN Anggota DPRD Mansel Terbaik di Papua Barat

    “Melalui kesempatan ini mereka hendak memberikan pesan kepada masyarakat bahwa kerja sama tidak hanya bisa dilakukan dalam bentuk fungsi utama seseorang atau instansi. Melainkan kerja sama dapat terjadi dalam apa saja bila ada komunikasi yang baik,” kata dia. (LP6/Red)

    Latest articles

    Sembilan Tahun Beruntun, SKK Migas Kembali Kantongi Opini WTP

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com – SKK Migas kembali mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas laporan keuangan tahun 2024. Ini menjadi tahun...

    More like this

    Kejari Manokwari Usut Penyimpangan KUR Bank Papua, Indikasi Kerugian Miliaran

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kejaksaan Negeri (Kejari) Manokwari, Papua Barat, tengah mengusut dugaan penyimpangan penyaluran...

    Bawaslu Mansel Gelar Media Gathering Perkuat Sinergi Pengawasan Non-Tahapan

    MANSEL, LinkPapua.com - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Manokwari Selatan (Mansel) menggelar media gathering...

    Hari Kartini, Wagub Papua Barat Luncurkan Program Genting-Serahkan Bantuan di Mansel

    MANSEL, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, meluncurkan program Genting (Gerakan...