29.4 C
Manokwari
Sabtu, Mei 4, 2024
29.4 C
Manokwari

Search for an article

More

    Klaim Unggul 58,9 Persen, PMK2 Umumkan Kemenangan

    Published on

    BINTUNI,Linkpapuabarat.com– Wasekjen bidang Pemenangan Pemilu Partai Golkar wilayah Papua dan Papua Barat, Bernard Sagrim bersama perwakilan koalisi partai pendukung pasangan calon PMK2 dan calon bupati petahana, Pit Kasihiw melakukan jumpa pers mengumumkan kemenangan pada Pemilukada 2020 Teluk Bintuni.

    “Berdasar real count kita, sudah unggul 58,9 persen atau 21.345 suara. Hasil real ini kami langsung update dengan C1 pleno dari TPS. Jumlah suara sah 36.216 dan suara tidak sah 9.591 maka kami secara resmi mengatakan PMK2 menang, dan suara ini real,” ujar Bernard Sagrim, Rabu Malam (9/12/20), di distrik Menimeri.

    “Ini adalah hasil real count dalam posisi 195 TPS dan sudah diyakinkan oleh ahli statistik, ini tidak akan berubah banyak, bisa naik 1 persen bisa juga turun 1 persen,” jelas Sagrim di hadapan massa pendukung dan relawannya.

    Meski sudah ada hasil positif real count ini, Sagrim mengimbau semua pendukung dan relawan untuk menjaga kotak suara sampai penetapan suara di KPU.

    “Kalau tadi pagi kita jaga TPS, sekarang kita jaga kotak suara, kawal di kecamatan-kecamatan dan terutama jaga C1,” ujar Sagrim. Dia juga minta pendukungnya tetap menjaga marwah, terutama atas kedamaian dan waspadai provokasi.

    Sagrim menambahkan hasil real count ini harusnya sudah dirilis sejak sore, namun pertimbangan keamanan, akhirnya ditunda sampai tengah malam.

    “Faktor keamanan, stabilitas, kambtibnas menjadi pertimbangan dan juga dampak nya kepada kandidat kita PMK2, sehingga bersama koalisi dari teman-teman partai pastikan situasi sudah kondusif baru kita rilis dan umumkan,” terang Sagrim.

    Mewakili kandidat, koalisi partai pengusung, relawan, tim kerja mulai dari TPS, kampung, distrik dan kabupaten, Sagrim menyampaikan terimah kasih yang sebesar-besarnya.
    Dia juga mengapresiasi semua pihak yang telah mendukung semua proses pilkada mulai dari penjaringan pencalonan sampai penetapan KPU, terutama partisipasi semua masyarakat yang mendukung dalam proses pemilihan.

    “Kepada penyelengara KPU, Bawaslu dan pihak Keamanan TNI/POLRI, kami ucapkn terima kasih banyak,” tambah Sagrim. (LPB5/red)

    Latest articles

    Rawat Keberagaman, KB-TK Kemala Bhayangkara 06 Manokwari Gelar Halal bi Halal 

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com - Keluarga besar Kelompok Bermain dan Taman Kanak-kanak (KB-TK) Kemala Bhayangkari 06 Manokwari menggelar halal bi halal di halaman sekolah Jl Aru,...

    More like this

    NasDem Bintuni Buka Penjaringan Cabup-Cawabup, Jen Fimbay-Imanuel Horna Hari ini Daftar

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Partai NasDem Teluk Bintuni resmi membuka penjaringan calon bupati dan wakil bupati...

    NasDem Bintuni Buka Penjaringan Cabup-Cawabup, Jen Fimbay-Imanuel Horna Hari ini Daftar

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Partai NasDem Teluk Bintuni resmi membuka penjaringan calon bupati dan wakil bupati...

    3 Calon Bupati Teluk Bintuni Mendaftar ke PDI-Perjuangan

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Sekretaris DPD PDI-Perjuangan Papua Barat Talimbekas Paulus menyampaikan saat ini sudah ada...
    Exit mobile version