25.7 C
Manokwari
Minggu, April 27, 2025
25.7 C
Manokwari
More

    Ketua Perkumpulan Perempuan Arfak Apresiasi Pameran UMKM Nonpangan Dekranasda Manokwari

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Ketua Perkumpulan Perempuan Arfak Provinsi Papua Barat, Indrayanti Yemima Mandacan, mengapresiasi Pemkab Manokwari dan Dekranasda Manokwari yang telah melibatkan perempuan Arfak dalam pergelaran pameran UMKM nonpangan, 25-27 Agustus 2023, di Manokwari City Mall (MCM).

    “Saya sangat senang dan bersyukur karena kami perempuan Arfak boleh terlibat. Terima kasih Bapak Bupati dan Ibu Ketua Dekranasda Manokwari serta Ibu Ketua Dekranasda Papua Barat, panitia, dan pihak manajemen MCM Manokwari,” ujar Indrayanti, Selasa (29/8/2023).

    Baca juga:  Sosialisasi Pilkada di Daerah Transmigrasi, KPU Manokwari Suguhkan Kesenian Jawa

    Ia berharap agar pemerintah daerah tetap mempertahankan program seperti ini sehingga UMKM-UMKM yang ada di Manokwari terus diberdayakan.

    “Bisa menambah income bagi mama-mama Papua yang memiliki kemampuan dalam menghasilkan kreativitas adat dan budayanya. Pameran ini sangat baik dan memiliki dampak positif bagi para mama Papua dan daerah ini,” ungkapnya.

    Baca juga:  Pemkab Manokwari dan Polresta Kolaborasi Bentuk Kampung Kamtibmas Tangguh

    Sebagai perempuan Arfak, Indrayanti pun optimistis melalui pameran UMKM nonpangan, ke depan perempuan Arfak akan bisa mempromosikan hasil kerajinan tangannya hingga ke tingkat nasional, bahkan internasional.

    Adapun hasil kreativitas yang ditampilkan di stan pameran Ikatan Perkumpulan Perempuan Arfak Papua Barat, berupa tas noken, rumah kaki seribu, kalung manik-manik, serta sejumlah hasil kreativitas lainnya.

    Baca juga:  Raker Kingmi Klasis Manokwari, Program Diharap Sinergi dengan Pemkab

    Sebelumnya, Bupati Manokwari, Hermus Indou, mengapresiasi kepada Dekranasda Manokwari yang berinovasi menggelar kegiatan ini untuk mempromosikan produk UMKM dan kebudayaan Papua. Kegiatan ini selaras dengan program pengembangan mutu dan pembangunan daerah. (LP2/Red)

    Latest articles

    Kardinal Ignatius Suharyo Wakili Indonesia Ikuti Konklaf Pemilihan Paus di Vatikan

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com – Uskup Keuskupan Agung Jakarta, Kardinal Ignatius Suharyo, akan mewakili Indonesia dalam Konklaf atau pemilihan Paus baru di Vatikan. Dia dijadwalkan bertolak...

    More like this

    Kardinal Ignatius Suharyo Wakili Indonesia Ikuti Konklaf Pemilihan Paus di Vatikan

    JAKARTA, LinkPapua.com – Uskup Keuskupan Agung Jakarta, Kardinal Ignatius Suharyo, akan mewakili Indonesia dalam...

    Tim Gabungan Masuki Zona Merah KKB Cari Iptu Tomi, Sisir Sungai-Tembus Hutan dan Rawa

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Tim gabungan menyisir Zona Merah yang rawan Kelompok Kriminal Bersenjata...

    Wagub Papua Barat soal Ubah Nama Bandara Rendani: Harus Disepakati Semua Pihak

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menyebut perubahan nama Bandara...