27.4 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
27.4 C
Manokwari
More

    Kasus Covid-19 Meningkat, KKAMT Bagi Masker dan Imbau Patuhi Prokes ke Pengguna Jalan

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kerukunan Keluarga Ambon Maluku Tengah (KKAMT) Manokwari membagikan ribuan masker pada pengguna jalan di traffict light Makalew, Senin (28/6/2021). Kegiatan ini sebagai upaya mendukung pemerintah memutus penyebaran Covid-19 di Manokwari.

    “Pembagian masker ini menjadi salah satu program KKAMT Manokwari melihat penyebaran Covid-19 yang kini meningkat di Manokwari. Ini kepedulian kita dan membantu program pemerintah agar bersama-sama memutus mata rantai Covid-19,” kata Ketua KKAMT Manokwari, Romer Tapilatu, usai pembagian masker.

    Baca juga:  Caleg Terpilih Belum Serahkan Tanda Terima LHKPN Tetap Bisa Dilantik, Ini Syaratnya

    Terlebih saat ini, kata Romer, muncul varian baru yang penularannya lebih cepat. “Apalagi dengan isu berkembangnya sejumlah varian baru dari virus tersebut. Dengan ini kita ingin membantu sesama agar meminimalisir penyebarannya,” imbuhnya.

    Baca juga:  Peserta Membeludak, Wicom Run 10 K di Manokwari Lebihi Kuota

    Tidak kurang 1.200 masker medis dibagikan pada kegiatan ini. KKAMT juga berpesan kepada masyarakat dan pengguna jalan kususnya agar tetep mematuhi protokol kesehatan maupun imbauan-imbauan dari pemerintah.

    “Saya mewakili KKAMT mengimbau agar masyarakat tetap memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan mematuhi protokol kesehatan. Itu menjadi prioritas kita bersama jangan sampai masyarakat mengabaikannya karena kita juga tidak mengetahui apakah kita terinfeksi virus itu atau tidak. Mari sama-sama saling menjaga,” pesannya.

    Baca juga:  Ketua Ikaswara Daftar Bacawabup di PKB Manokwari

    Tidak hanya pengurus KKAMT Manokwari, pembagian masker juga melibatkan sejumlah personel dari Kodim 1801/Manokwari. (LP3/Red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Mugiyono Hadiri Halal Bi Halal dan Lantik DKM Baitul Rahman Periode 2025-2030

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari H. Mugiyono menghadiri perayaan Halal Bi Halal di masjid...

    Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Fakfak, Mugiyono: Harus semakin Solid

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Halal Bi Halal yang digelar oleh Keluarga...