25.9 C
Manokwari
Rabu, April 23, 2025
25.9 C
Manokwari
More

    Jalan Santai Meriahkan Semangat Kemerdekaan di Manokwari

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Semarak peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-78 kemerdekaan Republik Indonesia (RI) makin terasa di Kabupaten Manokwari, Papua Barat.

    Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manokwari menggelar jalan santai, Jumat (11/8/2023) pagi, sebagai bagian dari rangkaian perayaan momentum kemerdekaan tahun ini. Kegiatan dimulai dari Jalan Percetakan Negara dan berakhir di Lapangan Borarsi.

    Baca juga:  Pemkab Manokwari Gelar Musrenbang RKPD, sejumlah Bidang jadi Sasaran Utama tahun 2025

    Bupati Manokwari, Hermus Indou, dalam arahannya menegaskan pentingnya jalan santai ini sebagai sarana mempererat tali persaudaraan di antara semua elemen masyarakat Manokwari. “Mari nikmati jalan santai untuk kesehatan dan kebersamaan kita,” ujarnya.

    Tak hanya itu, Hermus juga mendorong warga untuk mengisi makna kemerdekaan dengan hal-hal positif. “Sebagai warga negara yang sudah menikmati kemerdekaan, maka kemerdekaan ini harus diisi dengan hal positif,” katanya.

    Baca juga:  Kebakaran Mini Market Swapen Akibat Korsleting Listrik

    Momentum peringatan kemerdekaan tahun ini diisi dengan beragam kegiatan. Puncak perayaan akan diwujudkan dalam upacara bendera 17 Agustus mendatang dan akan dihelat di Distrik Prafi.

    “Kita sengaja laksanakan upacara tingkat kabupaten di dataran Warpramasi agar masyarakat di sana juga dapat mengikuti upacara,” ungkapnya.

    Baca juga:  Hermus Ingatkan OPD Jangan Pakai Gaya 'Campur Aduk' Kelola Anggaran

    Selaras dengan semangat kebersamaan, dalam acara jalan santai ini, Hermus beserta jajaran pemerintahan juga turut berpartisipasi dalam aksi membersihkan lingkungan. Mereka mengangkat sampah sepanjang jalur jalan santai sebagai bentuk komitmen terhadap kebersihan dan keindahan kabupaten. (LP3/Red)

    Latest articles

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur jalan dan jembatan yang memprihatinkan saat melakukan peninjauan langsung ke...

    More like this

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur...

    Raker RPJMD Papua Barat, Bupati Teluk Bintuni Paparkan Gagasan Strategis

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyampaikan gagasan strategisnya pada Rapat Kerja...

    TP-PKK Manokwari Komitmen Dukung Program Imunisasi Demi Wujudkan Generasi yang Sehat dan Berkualitas

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ketua Tim Penggerak - Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Manokwari Ny Febelina Wondiwoy...