28.5 C
Manokwari
Sabtu, Januari 18, 2025
28.5 C
Manokwari
More

    Hari ketiga kerja, kantor bupati Teluk Bintuni masih sepi

    Published on

    BINTUNI,Linkpapuabarat-.com- Memasuki hari ketiga kerja pascalibur Natal dan Tahun Baru 2020, kantor Bupati Teluk Bintuni masih sepi aktivitas. Jauh berbeda dengan hari kerja sebelum liburan tahun kemarin.

    Pantaua media ini, pemandangan yang lengang itu mulai tampak dari lokasi parkir kendaraan yang tidak padat seperti biasanya. Tidak nampak satupun mobil dan motor yang nangkring.

    Baca juga:  Dinsos Teluk Bintuni Segera Salurkan Bansos untuk Pasien Covid-19

    Kondisi serupa terlihat di beberapa ruangan kantor bupati mulai dari lantai I dan II. Tak nampak pegawai yang bekerja dan melakukan aktivitas. Hanya ada beberapa tenaga honorer yang nampak wara-wiwi di kantor tersebut.

    Sementara kantor OPD hanya beberapa saja yang mulai membuka pelayanan. Begitupula dengan pelayanan di kantor distrik Menimeri, meski sudah buka namun hanya ada beberapa staf yang hadir.

    Baca juga:  Gagal Maju Pilkada, Ronald Isir Direkomendasi jadi Sekretaris Dinas PTSP

    Anto, salah satu warga Bintuni yang ditemui di sekitar kantor bupati, Rabu (6/1/21), ikut menyoroti kondisi itu.

    “Sudah hari Rabu, kok kantor bupati masih sunyi? Jadwal masuk kantor bukannya dari Senin?” katanya mempertanyakan.

    Baca juga:  Robert-Ali Resmi Daftar Cakada Bintuni, KPU Nyatakan Syarat Lengkap

    Kondisi sepi ini, berbanding terbalik dengan penyampaian Bupati Teluk Bintuni, Pit Kasihiw dan Plat. Sekda kepada seluruh pimpinan OPD dan jajarannya bahwa hari pertama masuk kerja pada Senin (4/1/2021). (LPB5/red)

    Latest articles

    Asah Skill Komunikasi, GBI Manokwari Gelar Pelatihan Public Speaking

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com -Departemen Pemuda dan Anak (DPA) GBI menggelar pelatihan public speaking for youth yang diperuntukkan bagi generasi muda di Manokwari. Kegiatan digelar di aula...

    More like this

    Sidang Sengketa Pilkada Bintuni: Hakim Sebut Selisih Suara tak Penuhi Syarat Gugatan

    JAKARTA,LinkPapua.com – Sidang gugatan sengketa Pilkada Teluk Bintuni, Papua Barat digelar di Mahkamah Konstitusi...

    Anggaran Siap, Pemkab Bintuni Segera Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni siap memulai program Makan Bergizi Gratis. Pemda tengah...

    Pesan Plh Sekda Papua Barat ke Matret Kokop: Perhatikan Masyarakat di Pelosok!

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni menggelar acara syukuran atas pelantikan Bupati Teluk Bintuni...