25.7 C
Manokwari
Minggu, April 27, 2025
25.7 C
Manokwari
More

    Hadiri Peresmian Tongkonan IKT, Wabup Teluk Bintuni: Simbol Kerukunan Bersama

    Published on

    TELUK BINTUNI, Linkpapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Matret Kokop, menghadiri Mangrara Banua atau peresmian rumah adat tongkonan Ikatan Keluarga Toraja (IKT) Kabupaten Teluk Bintuni di Kampung Tanah Merah, Distrik Bintuni, Sabtu (22/10/2022).

    Matret menyampaikan bahwa kehadiran masyarakat Toraja telah banyak membantu pemerintah serta memberikan andil dalam menyukseskan program pembangunan, baik di bidang pemerintahan maupun sektor lainnya.

    Dirinya pun mengaku bangga dan memberikan apresiasi atas kehadiran tongkonan yang kini berdiri kukuh di Tanah Merah. “Sukses kepada seluruh masyarakat Toraja di Teluk Bintuni atas selesainya pembangunan tongkonan,” kata Matret.

    Baca juga:  Bupati Teluk Bintuni Kukuhkan 65 Anggota Paskibraka

    Dia juga berharap kepada seluruh masyarakat, khususnya Toraja, untuk selalu menjaga kerukunan. “Agar rumah adat ini menjadi simbol kerukunan bersama dengan suku-suku lainnya,” pesannya.

    Sementara, Ketua IKT Teluk Bintuni, Martinus Manatin, menyampaikan terima kasih kepada semua keluarga besar Toraja di Teluk Bintuni yang telah membantu pembangunan tongkonan ini.

    Baca juga:  Bupati Manokwari Minta Semua Kampung Miliki Kebun, Ketahanan Pangan-Kendalikan Inflasi

    “Rumah adat tongkonan adalah kebesaran kerukunan keluarga Toraja yang ada di Teluk Bintuni. Ini ialah salah satu tanda bahwa kebersamaan kami sebagai keluarga Toraja yang ada di Teluk Bintuni. Tongkonan adalah kebutuhan kami keluarga besar Toraja yang akan kami gunakan, baik dalam suka maupun duka,” tuturnya.

    Dirinya mewakili masyarakat Toraja juga menyampaikan komitmen untuk selalu berupaya membantu pembangunan di Teluk Bintuni. “Kami keluarga besar Toraja ingin bersama-sama membangun Teluk Bintuni, bersama dengan suku-suku yang lain, terkhusus tujuh suku asli Teluk Bintuni,” ucapnya.

    Baca juga:  Bupati Teluk Bintuni Serahkan Sertifikat ke 98 Siswa P2TIM-TB Angkatan X

    Dia pun berharap agar tongkonan yang dibangun di Tanah Merah untuk dijaga dan dirawat dengan baik. “Saya titipkan bangunan tongkonan ini kepada seluruh masyarakat Teluk Bintuni, terkhusus keluarga Toraja, agar digunakan sebaik-baiknya,” ujarnya. (LP5/Red)

    Latest articles

    Kardinal Ignatius Suharyo Wakili Indonesia Ikuti Konklaf Pemilihan Paus di Vatikan

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com – Uskup Keuskupan Agung Jakarta, Kardinal Ignatius Suharyo, akan mewakili Indonesia dalam Konklaf atau pemilihan Paus baru di Vatikan. Dia dijadwalkan bertolak...

    More like this

    Tim Gabungan Masuki Zona Merah KKB Cari Iptu Tomi, Sisir Sungai-Tembus Hutan dan Rawa

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Tim gabungan menyisir Zona Merah yang rawan Kelompok Kriminal Bersenjata...

    Wagub Papua Barat soal Ubah Nama Bandara Rendani: Harus Disepakati Semua Pihak

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menyebut perubahan nama Bandara...

    Bupati Manokwari Usul Nama Bandara Rendani Diubah Jadi Bandara Ottow-Geissler

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Bupati Manokwari, Hermus Indou, mengusulkan perubahan nama Bandara Rendani Manokwari menjadi...