27.8 C
Manokwari
Sabtu, Oktober 12, 2024
27.8 C
Manokwari
More

    FKPPI Bintuni Doa Bersama dan Berbagi Kasih di Panti Asuhan

    Published on

    Bintuni,Linkpapuabarat.com – Forum Komunikasi Putra-putri Purnawirawan Indonesia (FKPPI) kabupaten Teluk Bintuni, Selasa (2/11/2020) merayakan hari jadi ke-1 secara sederhana.

    Mereka berdoa dan berbagi kasih dengan anak-anak Panti Asuhan An-Nur Bintuni. Kehadiran FKPPI disambut suka cita anak-anak dan pengurus panti asuhan.

    “Terima kasih. Anak-anak sangat terhibur, haru dan senang. Apalagi tepat HUT setahun dan kita gelar doa bersama di sini,” ungkap Bunda Dina B Rumayomi, Ketua An-Nur Bintuni.

    Baca juga:  Eks Kepala Kampung Idoor Apresiasi Pelaksanaan TMMD Ke-111 Teluk Bintuni

    An-Nur merupakan lembaga yang bergerak di bidang dakwah, pendidikan dan sosial, terletak di SP 1 Kampung Waraitama Distrik Manimeri Kabupaten Teluk Bintuni.

    Dina berharap FKPPI ke depan ikut berkiprah dal berbagai kegiatan pembangunan dan menjadi wadah untuk anak-anak purnawirawan di daerah itu.

    Baca juga:  Kejari dan Polres Bintuni Berhasil Mediasi Kasus Penganiayaan-KDRT Lewat RJ

    Senada, Pembina Asrama putra Santa Rita KM 2 Bintuni, Pastor Yohanis Belobole, S.Pd mengaku FKPPI menjadi contoh positif meski usianya baru setahun.

    “Mereka lakukan kegiatan yang berguna bagi banyak orang dan itu sangat baik. Saya yakin akan ada kegiatan yang luar biasa ke depan dari FKPPI,” sebutnua saat menerima kunjungan kasih FKPPI.

    Baca juga:  Jaksa Menyapa" di Teluk Bintuni: Bicara Perlindungan Anak dan KDRT

    Ketua FKPPI Bintuni, Valentino Wanma mengatakan kunjungan kasih ke panti asuhan An-Nur dan asrama Santa Rita melengkapi kunjungan pensiunan TNI/Polri sebelumnya.

    “Kami juga membagikan bingkisan kasih, berdoa bersama merayakan HUT FKPPI yang ke satu,” singkatnya sembari mengaku FKPPI akan berusaha eksis di setiap kegiatan pembangunan. (LPB5/red)

    Latest articles

    Matret Kokop Serahkan 11 Randis ke OPD: Harus Bisa Tingkatkan Kinerja

    0
    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Pemda Teluk Bintuni menyerahkan kendaraan dinas operasional kepada sejumlah OPD, Jumat (11/10/2024). Penyerahan yang berlangsung di Kantor Bupati Teluk Bintuni diserahkan secara...

    More like this

    Matret Kokop Serahkan 11 Randis ke OPD: Harus Bisa Tingkatkan Kinerja

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Pemda Teluk Bintuni menyerahkan kendaraan dinas operasional kepada sejumlah OPD, Jumat (11/10/2024)....

    Masyarakat Distrik Aroba Janjikan Kemenangan 70 Persen untuk YOJOIN

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Masyarakat dari lima kampung di Distrik Aroba, menjanjikan kemenangan 70 persen bagi...

    Bentuk 18 Posko di Babo, Yo Join Makin PD Menang di Pilkada Bintuni

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Pasangan Yohanis Manibuy - Joko Lingara makin percaya diri (PD) menyongsong Pilkada...