27.6 C
Manokwari
Sabtu, April 26, 2025
27.6 C
Manokwari
More

    DPA APBD Papua Barat 2021 akan Diserahkan ke OPD  Pekan Ini

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapuabarat.com- Pemerintah Provinsi Papua Barat akan menyerahkan dokumen pelaksanaan anggaran (DPA) APBD 2021 kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dalam pekan ini. Penyerahan DPA sedikit molor karena menunggu registrasi Kemendagri.

    “APBD sudah siap. Sementara digandakan jadi direncanakan dalam pekan ini akan diserahkan DPA APBD Papua Barat tahun 2021 kepada masing-masing OPD,” kata Sekda Papua Barat Nataniel D Mandacan kepada wartawan di Bandara Rendani Manokwari, Senin (5/4/2021).

    Baca juga:  Polda Papua Barat Lakukan Pendisiplinan Protokol Kesehatan Secara Internal

    Dijelaskan Sekda, APBD Papua Barat tahun 2021 sedikit mengalami keterlambatan karena menunggu register di Kementerian Dalam Negeri.

    Ketua tim anggaran pemerintah daerah (TAPD) itu mengatakan, ada perbaikan sejumlah anggaran termasuk dana otsus, dan refocusing untuk penanganan COVID-19. Namun ia belum mamastikan total anggaran tersebut.

    Baca juga:  Kanwil Kemenkumham Papua Barat Deklarasi Komitmen Zona Integritas

    “Ada perbaikan tetapi nanti sudah ada buku baru kita lihat perubahan anggarannya. Mudah-mudahan hari Jumat sudah diserahkan DPA baru kita lihat total anggarannya,” ujar Sekda.

    Penyerahan DPA kepada masing-masing OPD adalah tahapan awal dimulainya realisasi belanja di unit unit kerja. Dalam DPA itu tercantum anggaran per-OPD secara detail untuk satu tahun anggaran.

    Baca juga:  Pj Gubernur Ali Baham Minta 4 Pemerintah Daerah Segera Teken NPHD Pilkada 2024

    Tahun ini DPA mengalami banyak perubahan karena adanya kebijakan refocusing anggaran untuk Covid-19. Hampir semua OPD mengalami penyesuaian yang berakibat dipangkasnya beberapa nomenklatur anggaran. (LPB2/red)

    Latest articles

    Tim Gabungan Masuki Zona Merah KKB Cari Iptu Tomi, Sisir Sungai-Tembus...

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Tim gabungan menyisir Zona Merah yang rawan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) dalam operasi pencarian mantan Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni,...

    More like this

    Tim Gabungan Masuki Zona Merah KKB Cari Iptu Tomi, Sisir Sungai-Tembus Hutan dan Rawa

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Tim gabungan menyisir Zona Merah yang rawan Kelompok Kriminal Bersenjata...

    Wagub Papua Barat soal Ubah Nama Bandara Rendani: Harus Disepakati Semua Pihak

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menyebut perubahan nama Bandara...

    Tim Gabungan Olah TKP Hilangnya Iptu Tomi, Gunakan Teknologi Canggih

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Tim gabungan pencari Iptu Tomi Samuel Marbun memaksimalkan teknologi canggih...