25.9 C
Manokwari
Rabu, Oktober 23, 2024
25.9 C
Manokwari
More

    Ditlantas Polda Papua Barat Raih Penghargaan di 2 Kategori

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Jajaran Direktorat Lalu Lintas Polda Papua Barat meraih prestasi dalam Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Fungsi Lalu Lintas Tahun 2024. Rakernis digelar tanggal 12-14 Juni 2024 di The Alana Yogyakarta Hotel and Convention Center.

    Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Pol. Ongky Isgunawan,S.I.K mengatakan penghargaan itu diberikan kepada jajaran Ditlantas Polda Papua Barat atas beberapa kategori keberhasilan dalam melaksanakan tugas di wilayah hukum Polda Papua Barat.

    Baca juga:  HUT Ke-67 Lalu Lintas, Polda Papua Barat Bakal Serahkan Penghargaan ke Jajaran dan Mitra

    “Penghargaan itu diserahkan oleh Kakorlantas Polri, Irjen Pol Dr. Drs Aan Suhanan M.Si kepada Dirlantas Polda Papua Barat Kombes Pol. Dedi Eka Jaya Hilmi,S.I.K.,M.H di Yogyakarta, Kamis 13 juni 2024,” ujar Ongky.

    Prestasi yang diraih adalah peringkat III dalam upaya menekan kecelakaan lalu lintas secara kolaboratif diraih Polres Teluk Bintuni Polda Papua Barat kategori Polrestabes/Ta/Res wilayah Indonesia Timur serta kategori IRSMS (Integrrated Road Safety Manajemen System) AWARD (Har Kakorlantas) Polres Fakfak meraih peringkat II pelaporan Aplikasi Data Laka lantas Online Kategori Polres Tipe B.

    Baca juga:  Gelar Operasi Dihari Ketiga, Sejumlah Pengendara Terjaring

    Menurut Kabid Humas apresiasi ini diberikan sebagai Reward kepada Polda dan Polres jajaran untuk dapat menghadirkan Polantas di lapangan serta sebagai penghargaan atas keberhasilan menekan angka Laka Lantas dan Fatality Rate.

    Baca juga:  Sejak Penerapan ETLE, Ditlantas Polda Papua Barat Sebut Angka Pelanggaran Menurun

    “Dengan meraih penghargaan ini kami akan jadikan sebagai motivasi kedepan untuk lebih baik lagi dalam melaksanakan tugas kami,”tambahnya.(LP3/Red)

    Latest articles

    Papua Barat Segera Miliki Tenaga Sertifikasi Pengawas Benih

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com - Pemerintah pusat akan melakukan sertifikasi bagi tenaga pengawas benih tanaman perkebunan di Papua Barat. Papua Barat dinilai telah memenuhi kriteria dari sisi...

    More like this

    Papua Barat Segera Miliki Tenaga Sertifikasi Pengawas Benih

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Pemerintah pusat akan melakukan sertifikasi bagi tenaga pengawas benih tanaman perkebunan di...

    Kampanye Akbar di Wosi, Hermus: Wosi Wajib HERO Menang

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pasangan Calon Kepala Daerah Manokwari Hermus Indou-Mugiyono (HERO) menggelar kampanye dengan menyapa...

    Tim Puslitbang Polri Lakukan Penelitian di Polresta Manokwari untuk Meningkatkan Kepercayaan Publik

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polresta Manokwari menerima kunjungan Tim Pusat Penelitian dan Pengembangan (Puslitbang) Polri pada...