28.5 C
Manokwari
Jumat, Mei 9, 2025
28.5 C
Manokwari
More

    Dinkes Papua Barat Gencarkan Sosialisasi Antisipasi Peredaran Demam Berdarah Dengue (DBD)

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dinas Kesehatan Papua Barat menggelar pertemuan pengendalian Demam Berdarah Dengue (DBD)pada Kamis (11/1/2024) di Manokwari. Pertemuan tersebut diikuti oleh kader dan petugas kesehatan disejumlah puskesmas di Manokwari.

    Plt Kepala Dinas Kesehatan Manokwari Marthen Rante Tampang menjelaskan pertemuan seperti ini sangat penting karena dapat membangun kesadaran masyarakat dalam menjaga lingkungannya.

    Baca juga:  50 Tahun Korpri, Dominggus: Tetaplah Tangguh Demi Indonesia

    “Persoalan DBD ini harus ditangani sesegera mungkin karena terlambat penanganannya dapat membhayakan. Ini harus menjadi perhatian serius dan respon cepat. Sehingga pentingnya peran kader maupun petugas kesehatan di masing-masing puskesmas sebagai layanan kesehatan terdepan,”ungkapnya.

    Dikatakannya peran serta bagi semua pihak untuk mengantisipasi peredaran DBD sangat penting, kususnya masyarakat dalam menjaga lingkungannya.

    Baca juga:  Minta Kejari Bintuni Kembalikan Miras Senilai Rp2 M, Kuasa Hukum Bryan Tanbri: Kalau Tidak ...

    Sementara itu, Kabid P2P Dinas Kesehatan Papua Barat dr Nurmawati menjelaskan salah satu upaya pengendalian DBD adalah dengan adanya 1 rumah 1 juru pembasi jentik (Jumantik).

    “Nyamuk DBD berpotensi ada disetiap rumah kususnya pada lingkungan yang terdapat tampungan air. Dengan adanya 1 rumah 1 Jumantik sangat efektif. Jumantik bertugas memantau jentik nyamuk yang ada disekeliling tempat tinggal. Yang terpenting juga menerapkan 3 m plus,”ujarnya.

    Baca juga:  Tok! Edion Maleachi Kotouki Terpilih Pimpin IMAPA Bogor

    Dikatalannya, DBD dapat terjadi jika warga tidak menjaga lingkungannya. Selain itu dengan masifnya transportasi dan perpindahan penduduk dari satu tempat ke tempat lainnya menjadi faktor penyebab peredaran DBD melalui nyamuk Aedes Aegeypti.(LP3/Red)

    Latest articles

    Robert Francis Prevost Terpilih Jadi Paus Leo XIV, Pertama dari AS...

    0
    VATICAN CITY, LinkPapua.com – Sejarah baru tercipta dalam Gereja Katolik. Kardinal Robert Francis Prevost asal Amerika Serikat (AS) resmi terpilih sebagai Paus ke-267 dengan...

    More like this

    Robert Francis Prevost Terpilih Jadi Paus Leo XIV, Pertama dari AS dalam 2.000 Tahun

    VATICAN CITY, LinkPapua.com – Sejarah baru tercipta dalam Gereja Katolik. Kardinal Robert Francis Prevost...

    DPD RI Dukung Pengalihan Status Hutan Lindung Atasi Tambang Ilegal di Papua Barat

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Komite II Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI mendorong solusi konkret untuk...

    Pemprov Papua Barat Desak Revisi UU Kehutanan, Minta Kewenangan Dikembalikan ke Daerah

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat mendesak pemerintah pusat untuk merevisi Undang-Undang...