29.1 C
Manokwari
Jumat, Mei 3, 2024
29.1 C
Manokwari
More

    Dinkes Papua Barat Gelar Program Pelayanan Kesehatan Lintas Kabupaten

    Published on

    KAIMANA, LinkPapua.com – Tim Percepatan Pelayanan Imunisasi Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Papua Barat melaksanakan program pelayanan kesehatan di sejumlah kabupaten.

    Tim akan memberikan vaksin Covid-19, Tetanus Difteri (Td) untuk Wanita Usia Subur (WUS), pemberian Tablet Tambah Darah (TTD), serta skrining Penyakit Tidak Menular (PTM).

    Koordinator Tim, yang juga menjabat sebagai Kepala Sub Bagian (Kasubbag) Hukum, Umum, dan Kepegawaian Dinkes Papua Barat, Silvester Kawuwung, menjelaskan program pelayanan ini merupakan langkah konkret untuk mengimplementasikan Perpres RI Nomor 72 Tahun 2021.

    Baca juga:  Tomohon International Flower Festival 2022 Dimulai, Target 65 Ribu Wisatawan

    Selain itu, program ini juga merupakan tindak lanjut Pergub Nomor 17 Tahun 2023 yang bertujuan mempercepat penurunan kasus stunting pada kelompok remaja.

    Baca juga:  Kepala DPMK Papua Barat Blusukan di Kampung Desay "Belanja Masalah" Masyarakat

    Program ini juga didukung surat keputusan bersama Menristekdikti, Menkes, Menag, dan Mendagri dengan Nomor 03/KB/2022, Nomor HK.01.08/Menkes/1352/2022, Nomor 835 tahun 2022, serta Nomor 119, 5091.A 2022 yang mencakup peningkatan status kesehatan peserta didik SMA/Madrasah Aliyah.

    Baca juga:  Kecam Aksi Keji TPNPB-OPM, Ketua DPR Papua Barat: TNI-Polri Jangan Tinggal Diam!

    “Meliputi pelaksanaan aksi bergizi (pemberian TTD) dan pemeriksaan status imunisasi bagi WUS dengan sasaran usia 15 tahun ke atas,” kata Silvester, Selasa (3/10/2023).

    Tim ini akan menjalankan program ini di beberapa wilayah, yakni Kabupaten Fakfak, Teluk Bintuni, Manokwari Selatan, Pegunungan Arfak, Teluk Wondama, dan Kaimana. (LP3/Red)

    Latest articles

    Seleksi Terbuka 19 Jabatan Eselon II Pemprov Papua Barat Resmi Dibuka

    0
    MANOKWARI, linkpapua.com- Pemprov Papua Barat resmi membuka pendaftaran seleksi terbuka calon pejabat eselon dua. Ada 19 jabatan lowong yang akan diperebutkan dalam seleksi ini. Asisten...

    More like this

    Seleksi Terbuka 19 Jabatan Eselon II Pemprov Papua Barat Resmi Dibuka

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pemprov Papua Barat resmi membuka pendaftaran seleksi terbuka calon pejabat eselon dua....

    Hermus Indou Daftar di NasDem: Kita Ingin Koalisi Lanjut

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Setelah mendaftar di PAN, Kamis (2/5/2024) Sore Hermus Indou mendatangi DPD Partai...

    NPHD Diteken, Anggaran Pengamanan Pilkada Papua Barat Rp75 Miliar

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere bersama Kapolda Papua Barat Irjen...