26.8 C
Manokwari
Sabtu, April 27, 2024
26.8 C
Manokwari
More

    Bupati Mansel: Kita Lumbung Pangan, Harusnya Bisa Kontrol Harga Sembako

    Published on

    MANSEL, Linkpapua.com – Bupati Manokwari Selatan (Mansel), Markus Waran, menyosialisasikan cara mengontrol harga dan stok sembako menjelang natal dan tahun baru (nataru). Sebagai daerah lumbung pangan, Mansel seharusnya bisa melakukan itu.

    Hal ini disampaikan Markus saat membuka pasar murah dan bazar yang diselenggarakan oleh pemerintah di Pasar Waranggui Oransbari, Rabu (9/11/2022). Pasar murah turut menggandeng BPJS dan distributor.

    Baca juga:  Menteri PPPA Minta Daerah Laporkan Kasus Kekerasan jika Ingin Dapat DAK Nonfisik

    Markus mengatakan, sebagai daerah yang memiliki lahan pertanian, perkebunan, dan kawasan laut yang cukup, Mansel sangat berpotensi mengontrol harga serta stok sembako. Namun, semua bisa dilakukan jika warga bisa menjaga pola konsumsi.

    Strategi yang ditawarkan Markus adalah mengonsumsi bahan pokok dari toko dengan bahan pokok lokal secara berimbang. Di samping itu, mengatur jenis masakan di rumah dengan baik agar ketergantungan dengan bahan pokok dari kios atau toko tidak berlebihan.

    Baca juga:  Buka Pasar Murah, Bupati Mansel Ingatkan Jangan Panic Buying

    “Kalau bisa lebih sering mengonsumsi bahan pokok yang memang sudah tersedia di daerah. Seperti sayur, ikan, keladi, petatas dan pisang,” jelasnya.

    Jenis masakannya juga harus diatur. Kata Markus, jangan tiap memasak harus dengan tumis-tumis atau selalu digoreng.

    “Kalau pagi masakannya digoreng. Kalau bisa siang masak kuah,” tuturnya.

    Baca juga:  Ditemukan Kejanggalan Pleno Distrik di Mansel, Gakkumdu Siap Tindak Lanjuti

    Menurut Markus, dengan menjaga pola seperti itu maka Mansel sebagai lumbung pangan selamanya tidak akan terganggu apabila sembako mengalami kekurangan stok dan kenaikan harga.

    “Seharusnya kalau sembako naik, kita di Mansel yang wajib dapat manfaat. Jangan kita hanya dikenal sebagai lumbung pangan, tapi kalau bahan pokok lagi tidak terkontrol justru kita yang terganggu,” terang Markus menyemangati warganya. (LP2/Red)

    Latest articles

    KPU Teluk Bintuni Siap Hadapi Gugatan Pileg, Digelar 3 Mei

    0
    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- KPU Teluk Bintuni membuka kotak suara untuk dijadikan alat bukti dalam sengketa Pileg 2024. Pembukaan kotak suara dilakukan di Kantor KPU, Jumat...

    More like this

    Pemprov PB Minta Persiapan Kedatangan Wamendagri dan Pangdam Kasuari Dimatangkan

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pemerintah Provinsi Papua Barat meminta seluruh stakeholder mematangkan persiapan kedatangan Wakil Menteri...

    Longsor di Distrik Tahota, Kapolres Mansel Pimpin Evakuasi Material yang Tutup Badan Jalan

    MANOKWARI, linkpapua.com- Longsor terjadi di Kampung Yarmatun, Distrik Tahota, Kabupaten Manokwari Selatan, Minggu (14/4/2024)....

    Pengelola Tambang Gajian C Diminta Terlibat dalam Normalisasi Kali Mati

    MANSEL linkpapua.com- Tokoh pemuda Kampung Tobou, Manokwari Selatan, Jefri Mandacan berharap pemerintah memastikan pembangunan...