28.1 C
Manokwari
Jumat, April 18, 2025
28.1 C
Manokwari
More

    BPOM Manokwari Uji Ratusan Takjil, Ini Hasilnya

    Published on

    Manokwari, Linkpapua.com– Untuk menjamin keamanan makanan dan takjil selama bulan Ramadhan, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Manokwari melakukan pengawasan terhadap makanan yang dijual pada sejumlah titik di Manokwari.

    Kepala BPOM Manokwari Musthofa Anwari menjelaskan yang menjadi perhatian dalam pengawasan makanan adalah kandungan yang ada didalamnya.”Kita sudah mengambil sampel makanan yang dijual oleh pedagang di sepanjang jalan Trikora Wosi. Sampel yang diambil dari 16 pedagang dengan jumlah sampe makanan 109. Kita melakukan pengujian apakah didalamnya ada atau tidak kandungan-kandungan berbahaya seperti boraks, metamin yellow dan formalin,”ujar Anwari Jumat (24/3/2023).

    Baca juga:  HUT Bhayangkara Ke-78, Polres Raja Ampat-Pemda Tanam 350 Bibit mangrove di pesisir Pantai Waisai

    Dia mengungkapkan dari hasil pengujian tersebut, tidak ditemukan kandungan berbahaya dari sejumlah makanan tersebut.” Kita bersyukur semua sampel makanan yang diuji tidak ditemukan zat-zat berbahaya. Meskipun begitu masyarakat harus tetap hati-hati dan selektif dalam mengkonsumsi makanan yang dijual,’’jelasnya.

    Baca juga:  Piala Dunia 2022: Prancis Umumkan Coret Karim Benzema

    Selain di Manokwari, BPOM juga melaksanakan pengawasan disejumlah kabupaten selama bulan Ramadhan. Selain memeriksa kandungan makanan dan takjil, BPOM juga melaksanakan pengawasan terhadap distributor pangan yang meliputi kemasan maupun tanggal edar.

    Baca juga:  Hari Batik Nasional, Waterpauw dan Istri Jajal Catwalk Istana dengan Batik Kasuari

    “Memang sewaktu pengawasan barang-barang pangan sempat ditemukan bahan makanan yang sudab kadaluarsa. Tentu kita lakukan himbauan agar tidak menjualnya dan menariknya dari peredaran,”tutup dia.

    Dalam pengawasan tersebut, BPOM Manokwari bekerjasama dengan Dinas Kesehatan maupun Ikatan Apoteker Indonesia.(LP3/Red)

    Latest articles

    DPR Papua Barat Minta Pemprov Tinjau Ulang Pemangkasan Anggaran Perjalanan Dinas

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com – DPR Papua Barat dengan tegas meminta Pemprov Papua Barat meninjau ulang kebijakan pemangkasan 50 persen anggaran perjalanan dinas pimpinan dan anggota...

    More like this

    DPR Papua Barat Minta Pemprov Tinjau Ulang Pemangkasan Anggaran Perjalanan Dinas

    MANOKWARI, LinkPapua.com – DPR Papua Barat dengan tegas meminta Pemprov Papua Barat meninjau ulang...

    Dilantik di Hari Paskah, Gubernur Papua Pegunungan: Ini Kehormatan Tak Terbayangkan

    JAKARTA, LinkPapua.com – Momen pelantikan Gubernur Papua Pegunungan, John Tabo, di Istana Negara, Kamis...

    Presiden Prabowo Resmi Lantik Gubernur Papua Pegunungan di Istana Negara

    JAKARTA, LinkPapua.com – Presiden Prabowo Subianto secara resmi melantik John Tabo sebagai Gubernur Papua...