27.3 C
Manokwari
Rabu, Februari 12, 2025
27.3 C
Manokwari
More

    Bertemu Menteri HAM Natalius Pigai, PFM Minta Hak-hak Masyarakat Tanah Papua jadi Perhatian

    Published on

    JAKARTA, Linkpapua.com – Anggota DPD RI asal Papua Barat Daya, Mananwir Paul Finsen Mayor (PFM) bertemu Menteri HAM Natalius Pigai di Kantor Kementerian HAM Jakarta, Rabu (15/1/2025). Di pertemuan itu, PFM menyinggung hak-hak masyarakat adat Papua.

    Pertemuan berlangsung hampir 2 jam. Baik Natalius maupun PFM sama-sama berharap bisa membangun sinergitas dalam rangka menghadirkan perlindungan HAM yang utuh bagi masyarakat.

    Baca juga:  DPRK Maybrat Minta Pj Bupati Copot 2 Pimpinan OPD yang Maju di Pilkada

    Menurut PFM, ada banyak hal yang dibicarakan dalam pertemuan itu. Di antaranya perlindungan dan pengawasan hak-hak asasi manusia ( HAM) di Tanah Papua. Terlebih masyarakat adat Papua yang juga dilindungi didalam Undang undang Otonomi Khusus Papua.

    “Apalagi dengan sudah dibentuknya Kantor Wilayah Kementerian HAM di setiap provinsi di Tanah Papua yang dalam waktu dekat akan segera berjalan sehingga apa yang menjadi hak-hak masyarakat adat Papua dan juga semua penduduk di 6 provinsi di Tanah Papua tidak dilanggar dan harus dihormati oleh semua Pihak.

    Baca juga:  DPRK Tantang Cabup-Cawabup Manokwari Tuntaskan Kawasan Kumuh dalam 100 Hari

    “Kerja sama dan koordinasi seperti ini yang seharusnya dilakukan oleh stiap pejabat negara asal Tanah Papua agar benar-benar hak-hak asasi manusia di Tanah Papua di enam provinsi di Tanah Papua terlindungi,” jelasnya.

    Baca juga:  NasDem Bintuni Ajak Warga Ciptakan Pemilu Sejuk: Hindari Chaos!

    PFM juga meyakini bahwa dengan kolaborasi dengan Menteri HAM, akan menghasilkan sebuah perubahan di Tanah Papua.

    “Kita semua mendukung kinerjanya Pak Menteri HAM apalagi beliau adalah Tokoh Nasional asli dan asal Tanah Papua. Kita harapkan beliau akan memberi sentuhan bagi kemajuan HAM di Tanah Papua,” imbuhnya.(LP10/Red)

    Latest articles

    Dinkes Manokwari siapkan Faskes pelaksanaan CKG

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kepala Dinas Kesehatan Manokwari Marthen Rantetampang mengatakan pihaknya tengah bersiap melaksanakan program Cek Kesehatan Gratis(CKG) yang merupakan program dari pemerintah pusat. “Sebenarnya program...

    Suriyati minta Pemda genjot PAD Manokwari

    More like this

    Dinkes Manokwari siapkan Faskes pelaksanaan CKG

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kepala Dinas Kesehatan Manokwari Marthen Rantetampang mengatakan pihaknya tengah bersiap melaksanakan program...

    DPRK Raja Ampat Tetapkan Orideko – Mansyur Sebagai Bupati dan Wabup Terpilih

    WAISAI,Linkpapua.com - DPRK Raja Ampat mengumumkan penetapan pasangan Orideko Burdam - Mansyur Syahdan (ORMAS)...

    Kanwil Kemenkum Pabar Gelar FGD Pemutakhiran Standar Pelayanan Publik

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kantor Wilayah Kementerian Hukum Papua Barat menggelar Focous Group Discussion (FGD) terkait...