28.2 C
Manokwari
Sabtu, Juli 27, 2024
28.2 C
Manokwari
More

    Berlakukan Prokes Saat Peresmian Rumah Tongkonan di Manokwari, Panitia Siapkan 10000 Masker

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com – Panitia peresmian rumah adat Toraja dan rumah kaki seribu di Manokwari saat ini menghabiskan sedikitnya 6.000 lembar masker selama berlangsungnya acara. Protokol kesehatan ketat diterapkan panitia.

    Koordinator bidang kesehatan panitia peresmian Marten L Rantetampang menyampaikan, 6.000 masker tersebut habis terpakai selama acara berlangsung. Pada acara ini panitia sendiri menyiapkan sedikitnya 10000 masker namun yang terpakai baru 6000 masker.

    Baca juga:  Hermus Sebut Rumah Adat Tongkonan Jadi Destinasi Baru Manokwari

    “Warga yang hadir pada acara tersebut memang jauh lebih banyak namun untungnya sebagian besar sudah membawa masker masing-masing,” katanya.

    Baca juga:  Ali Baham Instruksikan Pimpinan OPD Boyong ASN Golongan II ke Jakarta: Ini Bukan Jalan-jalan!

    Pantauan media, panitia bidang kesehatan menerapkan prokes ketat di pintu masuk. Undangan yang datang diwajibkan menggunakan masker.

    Sebagian petugas juga berdiri di pos untuk melayani permintaan masker secara rombongan. Sebagian lainnya melakukan sweeping prokes di jalan.

    Baca juga:  Mahasiswa di Manokwari Demo Tuntut Penegakan Hukum Kasus Mutilasi Warga Nduga

    Marten yang juga pegawai Dinas Kesehatan Pemkab Manokwari, mengklaim bahwa pihaknya sudah cukup selektif memantau jalannya acara. Ia juga mengapresiasi keteguhan para anggotanya untuk membagikan masker kepada mereka yang belum menggunakannya. (LP6/red)

    Latest articles

    Hari ini, Lintas Komponen Tanam 1.000 Mangrove di Pantai Sowi Manokwari

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com - Lintas komponen di Papua Barat melakukan penanaman 1.000 mangrove di pesisir Pantai Sowi, Manokwari, Jumat (26/7/2024). Gerakan reboisasi ini dilaksanakan dalam rangka...

    More like this

    Hari ini, Lintas Komponen Tanam 1.000 Mangrove di Pantai Sowi Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com - Lintas komponen di Papua Barat melakukan penanaman 1.000 mangrove di pesisir Pantai...

    KPU RI Masih Kaji Usulan Kenaikan Dana Operasional PPD-PPS Bintuni 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Teluk Bintuni menyebut, usulan kenaikan dana operasional PPD...

    Bawaslu Manokwari bersama PWI Papua Barat Komitmen Wujudkan Pilkada Berintegritas

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Manokwari menggelar coffe morning bersama pekerja media dan...