27.4 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
27.4 C
Manokwari
More

    AYO-PMK2 Tanda Tangani Pakta Integritas Pilkada Damai

    Published on

    BINTUNI-  Dua pasangan Calon (Paslon) cabup/cawabup Teluk Bintuni  lakukan deklarasi kampanye damai dan penandatangan pakta integritas.  Agenda tersebut digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU)  dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) kabupaten Teluk Bintuni, di Aula KPU, Sabtu (26/9/20).

    Pakta integritas yang dibuat merupakan komitmen Paslon Bupat-Wakil Bupati Teluk Bintuni dalam mendukung kelancaran dan kesuksesan  Pilkada serentak tahun 2020. Selain itu juga sebagai upaya memajukan dan melindungi masyarakat  dengan pelaksanaan demokrasi yang sehat, berkualitas dan berintegritas.

    Baca juga:  Pawai Taaruf Meriahkan MTQ X Teluk Bintuni 2024

    Selanjutnya kedua paslon berkomitmen disiplin menetapkan protokol kesehatan dalam pelaksanaan kampanye, masa tenang sampai pemungutan suara. Mematuhi setiap ketentuan tahapan kampanye dan menghindari praktek politik uang dalam penyelenggaraan Pemilihan Tahun 2020.

    Baca juga:  Maju di Pileg 2024, Sugandi Ingin Jadikan Parlemen Medan Pengabdian Luas

    Kedua paslon menyatakan siap melaksanakan kampanye  pemilihan bupati dan wakil bupati Teluk Bintuni 2020 tanpa HOAX, Politisasi sara dan politik uang.

    Baca juga:  Respons Bupati Matret Soal Eks Plt Kepala BKPP Divonis Korupsi: Silakan APH Tindak Lanjuti

    Siap menjaga keutuhan negara kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan  UUD negara Republik Indonesia serta tunduk dan patuh terhadap peraturan perundang-undangan yang belaku bersama para simpatisan dan tim masing-masing. (LPB5/red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    Satlantas Teluk Bintuni Gelar Operasi 21 Stasioner, 20 Kendaraan Terjaring

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Sebanyak 20 kendaraan terjaring dalam Operasi 21 Stasioner yang digelar...

    Sidang Korupsi Jalan Simai-Obo, Saksi Akui Pinjamkan Perusahaan demi Cairkan Dana Proyek

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Fakta terungkap dalam sidang dugaan korupsi proyek pembangunan jalan Kampung Simai-Kampung...

    Polairud Teluk Bintuni Gencarkan Patroli-Imbauan Cuaca Ekstrem ke Nelayan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Menghadapi cuaca ekstrem yang belakangan tak menentu, Satuan Polisi Air...