26.1 C
Manokwari
Selasa, Februari 25, 2025
26.1 C
Manokwari
More

    Atasi Kebakaran di Gang-gang, Satpol PP dan Damkar Manokwari Butuh Armada Tambahan

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpol PP dan Damkar) Kabupaten Manokwari mencatat lima peristiwa kebakaran hingga Juni 2023.

    Angka itu disebut cukup signifikan dan untuk penanganan di masa depan, Satpol PP dan Damkar Manokwari membutuhkan armada damkar tambahan.

    “Kalau saya tidak salah sampai kemarin sudah ada lima peristiwa musibah kebakaran di Manokwari di pertengahan tahun ini. Ini jumlah yang cukup banyak,” Kepala Satpol PP dan Damkar Manokwari, Yusuf Kayukatui, di Sasana Karya Kantor Bupati Manokwari, Selasa (20/6/2023).

    Baca juga:  Ingatkan Jajaran Soal Serapan APBD, Bupati Manokwari: Jangan Pakai Sistem Kebut Semalam

    Dari lima peristiwa kebakaran, Kayukatui menyebutkan hanya satu yang tidak dapat ditangani, yaitu kebakaran di Wosi, sedangkan kejadian lainnya berhasil ditangani dengan baik.

    Kayukatui juga melaporkan Bupati Manokwari, Hermus Indou, telah menegur pihak terkait atas kejadian tersebut.

    Sebagai langkah antisipatif ke depannya, kata dia, Manokwari yang notabene ibu kota provinsi membutuhkan penambahan mobil damkar dengan kapasitas 3.000 liter. Dengan begitu, ketika terjadi kebakaran di dalam gang atau lorong sempit, mobil tersebut masih dapat masuk ke lokasi kejadian.

    Baca juga:  HGN Ke-78, Pemkab Manokwari Gelar Lomba untuk Apresiasi Guru PAUD

    “Dengan adanya mobil tersebut, kami dapat tetap mengakses lokasi kebakaran di gang-gang kecil. Saat ini, mobil pemadam kebakaran yang kami miliki memiliki kapasitas 5.000 liter,” ungkapnya.

    Kayukatui juga telah menyampaikan kebutuhan ini ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manokwari. “Jika pemerintah belum dapat menyediakan, saya telah mengatakan kepada Bupati bahwa kami akan meminta bantuan dari para pengusaha besar untuk bersama-sama membeli satu mobil lagi. Kami juga akan mengajukan proposal pengadaan mobil pemadam kebakaran kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat,” bebernya.

    Baca juga:  Pengumuman Hasil Penelitian Persyaratan Administrasi Calon Bupati dan Wakil Bupati Dalam Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Teluk Bintuni Tahun 2024

    Berdasarkan hasil investigasi atas kebakaran yang terjadi di Manokwari, ditemukan bahwa kebanyakan disebabkan kelalaian penggunaan kompor. (LP3/Red)

    Latest articles

    Obet Rumbruren Optimistis Program MBG akan Jangkau Pelosok Papua Barat

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com - Anggota Komisi IX DPR RI Obet Rumbruren meyakini program Makan Bergizi Gratis (MBG) bisa menjangkau sampai ke pelosok Papua Barat. Menurut Rumbruren,...

    AMPI Papua Barat Dukung Penuh Kepemimpinan DOAMU

    More like this

    Obet Rumbruren Optimistis Program MBG akan Jangkau Pelosok Papua Barat

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Anggota Komisi IX DPR RI Obet Rumbruren meyakini program Makan Bergizi Gratis...

    Target Bupati Bernad dalam 100 Hari Kerja: Tegakkan Disiplin ASN-Honorer

    MANSEL, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Selatan (Mansel) Bernad Mandacan menetapkan sejumlah program kerja prioritas dalam...

    Gerindra Papua Barat : Masyarakat Tak Perlu Kawatir soal Efisiensi Anggaran

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Ketua DPD Gerindra Papua Barat, David Alexander Baru menyampaikan masyarakat tidak...