27 C
Manokwari
Senin, April 29, 2024
27 C
Manokwari
More

    Jelang Pelantikan, Yasman Umbar Target PPP Rebut 3 Kursi di Pileg

    Published on

    BINTUNI, Linkpapua.com – Ketua PPP Papua Barat terpilih Yasman Yasir akan dilantik dalam waktu dekat. Menjelang pelantikan, Yasman blakblakan soal target PPP di DPRD Provinsi Papua Barat, di Pileg 2024.

    Yasman menyatakan, PPP menargetkan 3 kursi di provinsi. Sementara di tingkat kabupaten dan kota ia menyebut partainya siap dengan capaian signifikan.

    Baca juga:  Hari Bhakti Adhyaksa, Dandim 1806 Beri Kejutan untuk Jajaran Kejari Teluk Bintuni

    “Target saya provinsi tiga kursi, untuk 13 DPC kita berharap PPP dapat meraup kursi sebanyak-banyaknya,” ucap Yasman saat ditemui di kediamannya Minggu (23/5/2021).

    Yasman mengatakan, untuk target ini PPP butuh kerja keras. Ia berharap semua kader merespons target itu dan mulai bekerja dari sekarang.

    “Saya harapkan ini direspon oleh kader kader kita. Karena tentu ini butuh perjuangan bersama,” jelas Yasman.

    Baca juga:  Digagas Simon Dowansiba, SMAN 2 Bakal Hadir di Distrik Menimeri

    Yasman sendiri rencananya akan dilantik dalam waktu dekat. Rencananya Yasman akan dilantik langsung oleh Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa di Manokwari.Yasman terpilih pada muswil PPP secara aklamasi, April lalu. Terpilihnya Yasman disambut gembira oleh kader.

    “Rencananya sih, dari pusat pelantikan di laksanakan setelah Lebaran, yah kita menunggu saja keputusan dari pusat sana. Lebih cepat lebih baik,” ujar Yasman.

    Baca juga:  Bantah Pecat Honorer, Bupati: Kita Tata Ulang Agar Bisa Tetap Gajian

    Yasman yang juga Anggota DPRD Teluk Bintuni ini berharap pelantikan dilakukan secepatnya. Ia mengungkapkan, harapannya setelah pelantikan maka segala kekuatan akan dihimpun untuk membawa PPP menuju tahun politik 2024. (LP5/red)

    Latest articles

    PERKARA Gelar Malam Kreativitas di Waisai: Ajang Unjuk Seni-Budaya   

    0
    RAJA AMPAT, Linkpapua.com- Perkumpulan Kreatif Anak Raja Ampat (PERKARA) dan Komunitas Pemuda Kota Waisai, menggelar malam kreativitas di Waisai, Sabtu (27/4/2024). Ajang ini menjadi momen...

    More like this

    Kunker Bupati Petrus Kasihiw ke Beberapa Lokasi: Perkuat Infrastruktur dan Ekonomi Lokal

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com-Bupati Teluk Bintuni, Dr. Ir. Petrus Kasihiw, MT., melakukan kunjungan kerja yang bertujuan...

    Tanggapi Aksi Pemalangan oleh Pencaker, Bupati Kasihiw: Stop Bikin Gerakan Tambahan!

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni, Dr. Ir. Petrus Kasihiw MT, memberikan tanggapan terkait...

    Bupati Petrus Kasihiw Dukung Perayaan HUT Pattimura di Bintuni

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni Petrus Kasihiw melakukan pertemuan dengan panitia HUT Pattimura...