25.8 C
Manokwari
Minggu, April 27, 2025
25.8 C
Manokwari
More

    Mendagri Batal ke Manokwari, ini Penjelasan Gubernur

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapuabarat.com – Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian batal meneruskan kunjungan ke Manokwari, Senin (6/4/2021). Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan memberi klarifikasi atas pembatalan itu.

    Dominggus mengungkapkan, batalnya Mendagri ke Manokwari dikarenakan ada tugas kenegaraan, sehingga harus segera ke Jakarta. Tito sebelumnya dijadwalkan meneruskan kunjungan ke Manokwari usai dari Jayapura.

    Baca juga:  Silvia Anthoneta: Perempuan Arfak Saatnya Berkiprah di Tingkat Nasional

    “Beliau banyak tugas kenegaraan sehingga rencana ke Manokwari dibatalkan sehingga dari Jayapura Mendagri langsung memutuskan ke Jakarta. Saya diberi tahu oleh Pak Dirjen Otda bahwa Pak Menteri menyampaikan permohonan maaf tidak jadi ke Manokwari,” ungkap Dominggus di Bandara Rendani, Senin (5/4/2021).

    Gubernur sendiri mengaku belum mengetahui secara pasti agenda kedatangan Mendagri ke Manokwari.

    Baca juga:  Juliana Kukuhkan 6 Bunda PAUD, Gubernur: Jadilah Motor Penggerak Lewat Pemberdayaan

    “Saya belum tau pasti agenda Mendagri ke sini. Kita hanya disampaikan Mendagri akan melakukan kunjungan kerja ke Papua dan Papua Barat. Kunjungannya pun terbatas hanya Forkopimda,” katanya.

    Kemungkinan kata Dominggus, Mendagri datang untuk memantau kondisi Papua Barat seusai berbagai peristiwa di dalam negeri akhir-akhir ini.

    Baca juga:  Pesan Pangdam Kasuari ke Dharma Pertiwi: Jadilah Pejuang Keluarga

    “Bisa jadi kedatangannya untuk menyikapi kondisi terakhir, kemarin kan Panglima dan Kapolri juga baru dari sini,” tambahnya.

    Sebelumnya, Mendagri ke Papua untuk meninjau langsung venue yang akan digunakan pada PON Papua. PON Papua akan digelar 2021. (LPB2/red)

    Latest articles

    Manokwari United Tersingkir di Putaran Nasional Liga 4 2024/2025

    0
    BANYUWANGI, LinkPapua.com - Perjalanan Manokwari United di putaran nasional Liga 4 2024/2025 berakhir setelah gagal melaju dari babak 64 besar. Hasil minor dalam dua...

    More like this

    Manokwari United Tersingkir di Putaran Nasional Liga 4 2024/2025

    BANYUWANGI, LinkPapua.com - Perjalanan Manokwari United di putaran nasional Liga 4 2024/2025 berakhir setelah...

    Wagub Papua Barat Tegaskan Pemangkasan Anggaran Tak Bisa Dikecualikan

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menegaskan pemangkasan anggaran akibat...

    Prof Roberth Hammar Resmi Jadi Guru Besar Pertama Kampus Swasta Papua

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Sejarah baru tercipta di dunia pendidikan Papua. Prof Roberth KR Hammar...