28.6 C
Manokwari
Jumat, Oktober 18, 2024
28.6 C
Manokwari
More

    Korban Meninggal Dunia Akibat Laka Lantas di Manokwari Tahun 2023 Menurun

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Selama tahun 2023, korban meninggal dunia akibat kecelakaan Lalu Lintas di wilayah hukum Polresta Manokwari mengalami penurunan.

    “Dibandingkan tahun lalu, korban meninggal dunia tahun 2023 mengalami penurunan. Meskipun begitu tetap menjadi perhatian serius bersama, apalagi rata-rata korban meninggal dunia ini adalah pada usia-usia produktif,”ujar Kapolresta Manokwari Kombes Pol.R.B. Simangunsong Sabtu (30/12/2023) dalam Release akhir tahun di Mapolresta Manokwari.

    Baca juga:  Naik Tipologi, Kapolresta Manokwari: Kamtibmas Tanggung Jawab Bersama

    Dikatakannya, untuk meminimalisir pelanggaran lalu lintas, pihaknya akan terus melakukan operasi secara langsung. Selain itu, pihaknya juga akan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk meningkatkan sarana dan pra sarana di jalan.

    Baca juga:  Polda Papua Barat Kirim Delapan Orang Ikuti Seleksi Lanjutan Akpol, Dua OAP

    ”Untuk wilayah Papua Barat memang angka kecelakaan lalu lintas di Manokwari termasuk yang tertinggi. Tentu untuk meminimalisir ini bukan hanya tanggung jawab kepolisian tetapi juga pihak terkait lainnya. Misalnya dengan peningkatan penerangan lampu jalan serta rambu-rambu pendukung lainnya. Yang juga menjadi perhatian adalah penggunaan knalpot brong yang sangat mengganggu,”ungkapnya.

    Baca juga:  Sidak Kendaraan Personel, Kapolresta Manokwari: Polisi Harus Jadi Contoh

    Selain itu, kepolisian juga mengingatkan agar para orang tua melakukan pengawasan terhadap anak-anak masih dibawah umur yang menggunakan kendaraan. Dalam release tersebut juga disebutkan jumlah data kerugian akibat kecelakaan lalu lintas selama tahun 2023 sebesar 1.5 Milyar.(LP3/Red)

    Latest articles

    Hadapi Tantangan Ekonomi, DPM PTSP Papua Barat Harus Dorong Investasi 

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com - Asisten III Pemprov Papua Barat Otto Parorongan mengatakan, pengelolaan sumber daya alam mestinya tidak hanya meningkatkan pertumbuhan ekonomi, tetapi juga menjadi jembatan...

    More like this

    Hadapi Tantangan Ekonomi, DPM PTSP Papua Barat Harus Dorong Investasi 

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Asisten III Pemprov Papua Barat Otto Parorongan mengatakan, pengelolaan sumber daya alam...

    Senator Papua Barat Tekankan Peran DPD RI Tangani Masalah Pendidikan di Indonesia

    MANOKWARI, Linkpapua.com - Ketua Komite III DPD RI, Dr. Filep Wamafma mengatakan persoalan Potret...

    Tes SKD CPNS Kemenkumham Papua Barat Diikuti 2.178 Peserta

    MANOKWARI, Linkpapua.com - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Papua Barat akan menggelar Seleksi...