26.2 C
Manokwari
Minggu, Juni 22, 2025
26.2 C
Manokwari
More

    Wabup Raja Ampat Pantau Ujian Sekolah di Selpele, Ingatkan Kejujuran-Semangat

    Published on

    RAJA AMPAT, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wakil) Raja Ampat, Mansyur Syahdan, memantau langsung pelaksanaan Ujian Sekolah (US) SD/MI 2024/2025 di SD YPK Lahairo Selpele, Distrik Waigeo Barat, Senin (19/5/2025). Dalam kunjungannya, dia menekankan pentingnya nilai kejujuran dan semangat belajar kepada para siswa yang mengikuti ujian.

    Turut mendampingi Mansyur, di antaranya Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Raja Ampat Asri Salim serta sejumlah pengawas sekolah dari Waisai.

    Baca juga:  Peserta Asal Jawa Timur Juara Lomba Lari 10K Pemprov Papua Barat

    Pelaksanaan ujian di SD YPK Lahairo Selpele ini merupakan gabungan dari beberapa sekolah dasar yang tersebar di dua distrik, yaitu Waigeo Barat Daratan dan Waigeo Barat Kepulauan. Ujian ini menjadi evaluasi akhir pendidikan dasar bagi siswa kelas VI dari wilayah yang memiliki keterbatasan akses.

    Baca juga:  DPRD Manokwari Setuju UMP tak Boleh Rugikan Pengusaha dan Karyawan

    Mansyur menyampaikan apresiasi kepada para guru, orang tua, serta panitia atas kerja keras dan dedikasi mereka menyukseskan ujian di daerah kepulauan.

    “Anak-anakku sekalian, kalian adalah generasi penerus Raja Ampat. Hari ini kalian akan menghadapi ujian, bukan sekadar soal di atas kertas, tapi juga ujian kedisiplinan, kejujuran, dan semangat belajar. Jangan takut karena kalian tidak sendiri. Pemerintah, guru, dan orang tua selalu mendukung kalian,” ujarnya memberi semangat.

    Baca juga:  Festival Suling Tambur, Wabup Raja Ampat Janji Carikan Investor Kerajinan Tangan

    Dia juga berpesan agar para siswa percaya pada kemampuan diri, tetap fokus, dan menjunjung tinggi nilai kejujuran selama mengikuti ujian.

    Pemerintah daerah, kata dia, terus berkomitmen menghadirkan layanan pendidikan yang merata, termasuk di wilayah-wilayah kepulauan yang sulit dijangkau. (LP10/red)

    Latest articles

    Polda Papua Barat Gelar Jalan Santai Sambut Hari Bhayangkara ke-79

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-79 yang jatuh pada 1 Juli 2025, Kepolisian Daerah  Papua Barat menyelenggarakan kegiatanjalan santai  pada Sabtu, (21/6/25). Kegiatan ini...

    More like this

    Polda Papua Barat Gelar Jalan Santai Sambut Hari Bhayangkara ke-79

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-79 yang jatuh pada 1 Juli 2025, Kepolisian...

    Kakorlantas Polri Tinjau Persiapan Car Free Day, Sambut Hari Bhayangkara ke-79

    JAKARTA, Linkpapua.com-Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri, Irjen Pol Drs. Agus Suryonugroho, S.H., M.Hum.,...

    Warga Kota Manado Apresiasi Pelayanan Kesehatan dan SKCK Gratis Sambut Hari Bhayangkara ke-79

    MANADO, Linkpapua.com- Warga Kota Manado memberikan apresiasi kepada Polri khususnya Polda Sulut dan Polresta...