28.9 C
Manokwari
Senin, Mei 13, 2024
28.9 C
Manokwari
More

    Pemprov Papua Barat Harmonisasi Tujuh Ranpergub Bidang Pendidikan

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat melalui Dinas Pendidikan (Disdik) menggelar harmonisasi Rancangan Peraturan Gubernur (Ranpergub) bidang pendidikan, Rabu (13/12/2023) malam, di Manokwari.

    Tujuh Ranpergub yang dibahas dalam Focus Group Discussion (FGD) tersebut yaitu, Ranpergub tentang pengajuan farmasi pengangkatan pemberhentian dosen dan tenaga kependidikan dari badan penyelenggara pendidikan tinggi swasta menjadi PPPK; Ranpergub tentang tata cara penempatan, pemindahan, dan pemberhentian tenaga pendidik dan kependidikan; serta Ranpergub tentang persyaratan dan mekanisme perizinan pendidikan dan penutupan satuan pendidikan menengah dan satuan pendidikan khusus.

    Baca juga:  Serapan Anggaran Sekretariat DPR Papua Barat Capai 80 Persen

    Kemudian, Ranpergub tentang tata cara dan mekanisme pelaksanaan pendanaan pendidikan; Ranpergub tentang tata cara pembinaan bahasa dan sastra daerah pada satuan pendidikan; Ranpergub tentang tata cara kerja sama bidang penyelenggaraan pendidikan dengan pemerintah kabupaten, lembaga pendidikan, lembaga nirlaba yang bergerak di bidang pendidikan, masyarakat dunia usaha, dan asosiasi profesi instansi terkait dalam dan/atau luar negeri; serta Ranpergub tentang indikator kinerja pemprov dalam rangka pelaksanaan kewenangan khusus.

    Baca juga:  Rangkaian HUT Kemerdekaan RI di Papua Barat, Ziarah ke TMP hingga Upacara Penurunan Bendera

    Kepala Disdik Papua Barat, Abdul Fatah, mengatakan tujuh Ranpergub tersebut telah dibahas selama beberapa bulan terakhir dan diharmonisasikan. “Setelah ini akan disampaikan ke Kemendagri untuk mendapatkan persetujuan,” ujarnya.

    Baca juga:  Vaksinasi Covid-19 ASN Papua Barat Capai 80 Persen

    Dalam harmonisasi tersebut, turut hadir perwakilan Biro Hukum Setda Papua Barat, Biro Otsus Setda Papua Barat, dan pimpinan komisi yang membidangi pendidikan di DPR Papua Barat. (LP3/Red)

    Latest articles

    KPU Manokwari Kembalikan Berkas Dukungan Bapaslon Perseorangan Rahman Mansim-Rudolf Rumbino

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - KPU Kabupaten Manokwari, Papua Barat, mengembalikan berkas dukungan bakal pasangan calon (bapaslon) Abdul Rahman Mansim-Rudolf Rumbino yang sedianya maju lewat jalur...

    More like this

    KPU Manokwari Kembalikan Berkas Dukungan Bapaslon Perseorangan Rahman Mansim-Rudolf Rumbino

    MANOKWARI, LinkPapua.com - KPU Kabupaten Manokwari, Papua Barat, mengembalikan berkas dukungan bakal pasangan calon...

    KPU Umumkan Nihil Kandidat Jalur Independen Pilgub Papua Barat 2024

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Papua Barat mengumumkan tidak ada kandidat bakal...

    Pilkada Manokwari : Hanya 1 Pasangan Bakal Calon Perseorangan yang Serahkan Berkas Pendaftaran ke KPU

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dihari terakhir penyerahan berkas pendaftaran bakal calon kepala daerah dari jalur perseorangan...