29.3 C
Manokwari
Minggu, November 24, 2024
29.3 C
Manokwari
More

    Disuntik Rp25 M, Bawaslu Teluk Bintuni janji Hadirkan Pemilu Berkualitas

    Published on

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com– Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni, telah menandatangani Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) untuk Pilkada 2024, pada 10 November 2023. NPHD yang dialokasikan untuk Bawaslu Teluk Bintuni mencapai Rp25, 2 miliar.

    Ketua Bawaslu Teluk Bintuni, Supiah Tokomadoran menjelaskan, dana tersebut diarahkan untuk berbagai keperluan. Di antaranya, mencakup aspek vital dalam penyelenggaraan pesta demokrasi.

    Baca juga:  Kadishub Bintuni Hentikan Bus AMB, Kasihiw Meradang: Jangan Asal

    “Rincian penggunaan anggaran tersebut masih menjadi fokus pemerintah daerah dan Bawaslu. Kita handak memastikan transparansi dan efektivitas pelaksanaan kegiatan dalam mendukung demokrasi yang berkualitas,” ujar Supiah di kantornya, di Kampung Biemes, Distrik Bintuni Timur, Selasa (14/11/2023).

    NPHD Teluk Bintuni sendiri diteken di Kabupaten Mansel. Menanggapi hal ini, Supiah mengemukakan alasannya.

    Baca juga:  Ketua Umum DPP Chriswanto Santoso Hadiri Muskerwil IV DPW LDII Papua Barat

    “Kepala Daerah saat itu kondisinya kurang sehat. Sehingga penandatanganan dilakukan di Distrik Oransbari Kabupaten Manokwari Selatan,” katanya.

    Selain itu, Supiah mengungkapkan setelah penetapan Daftar Calon Tetap (DCT) peserta Pemilu legislatif oleh Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Teluk Bintuni, sejauh ini dari pengamatan Bawaslu tidak terjadi pelanggaran. Semua proses tahapan Pemilu hingga kini telah sesuai dengan ketentuan PKPU atau peraturan yang sah dan berlaku.

    Baca juga:  Akses Penghubung Distrik Masyeta-Moskona Rampung, Masyarakat Adat Apresiasi Pemkab Bintuni

    Pada kesempatan tersebut, Supiah juga memberikan imbauan bagi seluruh peserta pemilu legislatif, yang nama-namanya telah ditetapkan di dalam DCT, agar tidak melakukan kampanye-kampanye secara terbuka. Karena kata dia, tahapan kampanye terbuka telah berada di proses tahapan Pemilu selanjutnya nanti. (LP5/red)

    Latest articles

    Bupati Matret Kokop Lepas Distribusi Logistik Pilkada ke 5 Distrik di...

    0
    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Bupati Teluk Bintuni Matret Kokop melepas secara simbolis pendistribusian logistik Pilkada 2024, Minggu (24/11/2024). Acara pelepasan berlangsung di halaman Kantor Komisi Pemilihan...

    More like this

    Bupati Matret Kokop Lepas Distribusi Logistik Pilkada ke 5 Distrik di Bintuni

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Bupati Teluk Bintuni Matret Kokop melepas secara simbolis pendistribusian logistik Pilkada 2024,...

    Jadwal Kampanye Berakhir, KPU Manokwari Mulai Copot APK Calon  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dengan memasuki masa tenang pemilu, Komisi Pemilihan Umum ( KPU)Kabupaten Manokwari telah...

    Distribusi Logistik ke 6 Distrik di Fakfak Hari ini Dikawal 50 Personel Polri  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir menghadiri pelepasan distribusi logistik...